Bolatimes.com - Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, mengungkap apa yang dibicarakan Shin Tae-yong dengan dua pemain Persib Bandung Marc Klok dan Bayu Fiqri. Menurutnya, tidak ada pembahasan serius yang dilakukan.
Shin Tae-yong nampak asik berbincang dengan Klok serta Bayu di Stadion Ngurah Rai, Bali, Kamis (13/1/2022). Momen itu terjadi di tribun VIP saat Persib melawan Bali United.
Juru formasi asal Korea Selatan itu lebih dahulu ngobrol dengan Bayu sesaat setelah pertandingan dimulai. Saat itu, Bayu tengah duduk di bangku cadangan tak jauh dari Shin Tae-yong berada.
Baca Juga:
Persija Diimbangi Persela, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022
Sementara dengan Klok terjadi ketika jeda pertandingan. Saat itu, eks Persija Jakarta yang tidak bermain karena menjalani akumulasi kartu menghampiri Shin Tae-yong.
Keduanya cukup lama berbincang sambil diselingi canda tawa. Tidak jelas apa yang dibicarakan, namun keduanya nampak serius.
"Kalau itu hanya say hello saja," kata Nova Arianto saat dihubungi oleh awak media, Sabtu (15/1/2022).
Baca Juga:
Manchester City Bungkam Chelsea, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris
Sementara itu, Marc Klok pun membagikan momen pertemuan bersama Shin Tae-yong di akun Instagram pribadinya. Ia menyebut pelatih 51 tahun tersebut berbagi cerita tentang rencana ke depan.
"Senang mendengar proyek berikutnya dari pelatih Shin Tae-yong," tulis Marc Klok, Jumat (14/1/2022).
Adapun Bayu Fiqri bukan sosok baru bagi Shin Tae-yong. Ia adalah penggawa Timnas Indonesia U-19 saat menjalani training camp (TC) di Kroasia dan Spanyol,
Baca Juga:
Aston Villa Imbangi Man United, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris
Sedangkan Klok dipanggil Shin Tae-yong untuk bergabung dalam TC timnas Indonesia di Jakarta pada Mei 2021. Namun, Klok terpaksa meninggalkan TC lebih cepat karena harus menemani sang istri yang mau melahirkan.
Klok masih belum bisa memperkuat Timnas Indonesia karena terganjal aturan FIFA. Ia harus lebih dahulu menetap selama lima tahun karena tidak bisa menunjukkan garis keturunan setelah disahkan menjadi WNI lewat naturalisasi.
Baca Juga:
Bersama IMS, Suara.com Gelar Lokakarya Keberlangsungan Bisnis Media Lokal
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024