Irwan Febri Rialdi
Titus Bonai bersama Chanathip Songkrasin. (Twitter/TeroFootball)

Bolatimes.com - Pemain andalan timnas Thailand, Chanathip Songkrasin, ternyata nyaris saja bermain satu tim dengan pesepak bola asal Indonesia, Titus Bonai, pada tahun 2012.

Sayangnya, Titus Bonai batal bermain satu klub dengan Chanathip Songkrasin karena sejumlah masalah yang muncul pada proses perekrutan.

Awalnya, klub Liga Primer Thailand, BEC Tero Sasana, yang saat itu juga diperkuat Chanathip Songkrasin, berniat merekrut Titus Bonai untuk mengisi slot pemain asing Asia.

Baca Juga:
Shin Tae-yong Sebut Pemain Indonesia Belum Cocok Gabung K-League

Sayangnya, BEC Tero Sasana memutuskan untuk membatalkan transfer tersebut karena Tibo, sapaan akrab Titus Bonai, tak kunjung kembali ke Thailand.

Padahal, ketika itu bursa transfer di kompetisi Negeri Gajah Putih, sudah hampir memasuki masa-masa akhir.

Manajer umum BEC Tero, Robert Maurer, menyebut bahwa pihaknya membatalkan kontrak Tibo karena si pemain tak kunjung kembali setelah sempat pulang ke Indonesia.

Baca Juga:
Cerita Shin Tae-yong Yakinkan Ansan Greeners Rekrut Asnawi Mangkualam

Saat itu, Tibo harus pulang untuk mengurusi International Transfer Certificate (ITC) yang menjadi syarat utama perpindahan pemain anternegara.

“Kami tidak bisa lagi menunggu Titus Bonai karena bursa transfer akan ditutup pada 5 Agustus nanti,” kata Robert Maurer dikutip dari GOAL Thailand.

“Tentu saja kami harus mencari pemain Asia yang lain karena tidak ada perkembangan terkait Tibo. Kami tidak dapat menunggunya lagi,” lanjutnya.

Baca Juga:
Shalika Aurelia Gabung Klub Serie B Italia, Ini Kata Eks Pelatih Timnas

Saat ini, dua pemain yang dulunya digadang-gadang menjadi pesepak bola top di kawasan Asia Tenggara itu nyatanya memiliki nasib yang bertolak belakang.

Karier Chanathip Songkrasin kian melesat bersama klub kasta tertinggi Liga Jepang, Hokkaido Consadole Sapporo.

Sejak bermain di sana pada tahun 2017, ia terus mengukuhkan namanya sebagai pesepak bola yang penting di klub tersebut. Itu terbukti dengan 115 penampilannya di J.League dengan catatan 14 gol.

Baca Juga:
5 Potret Rismahani, WAGs Timnas Indonesia Calon Istri Witan Sulaeman

Bahkan, yang terbaru pemain berusia 28 tahun itu dirumorkan bergabung dengan klub juara J.League, Kawasaki Frontale. Kabarnya, Kawasaki Frontale siap memecahkan rekor transfer untuk merekrut kapten timnas Thailand tersebut.

Sementara itu, Titus Bonai yang namanya sempat melejit bersama Persipura Jayapura justru kariernya terus menerus meredup di Indonesia.

Akhir-akhir ini, Tibo bermain untuk klub kasta kedua Liga Indonesia atau Liga 2, yakni bersama Muda Babel United dan PSMS Medan.

Kontributor: Muh Adif Setyawan
Load More