Bolatimes.com - Dua penggawa Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar dan Irfan Jaya, sudah dijanjikan mendapat bonus rumah jika mampu membawa Indonesia menjuarai Piala AFF 2020.
Janji bonus rumah ini diberikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman.
Seperti diketahui, Asnawi dan Irfan sendiri merupakan pesepak bola asal Sulsel. Asnawi Mangkualam merupakan pemuda kelahiran Makassar, 4 Oktober 1999, sementara Irfan Jaya kelahiran Bantaeng, 1 Mei 1996.
Baca Juga:
Ngotot Ingin Masuk Ruang Ganti, Ketum PSSI Bisa Langgar Regulasi Piala AFF
Andi menyebut sudah mempersiapkan bonus rumah untuk Asnawi dan Irfan. Harapannya, kedua pemain kebangaan daerah yang ia pimpin itu bisa membawa hasil maksimal.
"Insyaallah, jika Indonesia menang pada Final Piala AFF 2020 di Singapura, kita siapkan hadiah berupa masing-masing satu unit rumah kepada dua pemain dari Sulsel," kata Andi Sudirman Sulaiman dikutip dari Antara.
Andi juga mengaku sangat bangga dengan kontribusi yang diberikan oleh Asnawi dan Irfan untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.
Baca Juga:
Pede Lawan Timnas Indonesia, Pemain Thailand Klaim Lebih Berpengalaman
Asnawi menjadi pilihan utama Shin Tae-yong di sisi kanan pertahanan Indonesia. Dia juga menjadi kapten tim dalam beberapa pertandingan terakhir ketika Evan Dimas ditepikan dari starting XI.
Sementara itu, Irfan Jaya menjadi andalan Indonesia dalam urusan menyerang. Pemain PSS Sleman tersebut kini menjadi top skorer Timnas Indonesia dengan 3 gol.
"Kita tentu merasa berbangga dan apresiasi perjuangan Timnas Indonesia yang melaju ke Final Piala AFF 2020," ujarnya.
Baca Juga:
Dinaturalisasi Indonesia, Ragnar Oratmangoen Diledek Para Pemain GA Eagles
Adapun, final Piala AFF 2020 dijadwalkan berlangsung dalam dua leg. Pertemuan pertama antara Timnas Indonesia vs Thailand bakal tersaji di National Stadium Singapore, Rabu (29/12/2021) pukul 19:30 WIB.
Leg kedua kemudian bakal berlangsung di tempat yang sama pada Sabtu (1/1/2022) pukul 19:30 WIB.
Baca Juga:
Profil Witthaya Laohakul, Eks Pelatih Thailand yang Remehkan Indonesia
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024