Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kerap mengeluarkan keputusan tegas selama pertandingan. Sejumlah pemain pernah menjadi korban ketegasannya, termasuk Ezra Walian.
Pada leg pertama semifinal Piala AFF 200 saat Timnas Indonesia vs Singapura, Ezra Walian menjadi korban keputusan Shin Tae-yong.
Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu memang bukan pilihan utama di laga yang digelar tengah pekan ini. Ia masuk di babak kedua.
Namun, Ezra Walian hanya bermain selama 34 menit. Pemain yang sempat menimba ilmu di Ajax Amsterdam itu kembali ditarik keluar untuk digantikan Hanis Saghara.
Baca Juga
-
Pelatih Singapura Sebut Ingin Kalahkan Timnas Indonesia dalam 90 Menit
-
3 Wasit Kontroversial di Piala AFF 2020, Termasuk Pengadil asal Korsel
-
Mengaku Salah, Wasit Laga Vietnam vs Thailand Mohon Hal Ini ke Netizen
-
Lahir di Thailand, Berikut 3 Alasan Elkan Baggott Pilih Timnas Indonesia
-
Jelang Final, 5 Pemain Timnas Indonesia Belum Beraksi di Piala AFF 2020
Ditariknya Ezra juga bukan tanpa alasan. Selama setengah jam lebih di lapangan, tak ada aksi mencolok yang ia berikan.
Padahal, dengan masuknya Ezra, diharapkan bisa memberikan angin segar. Namun, harapan Shin tak sesuai ekspektasi karena Ezra tak melepaskan umpan dan gol selama bermain.
Alhasil, dirinya ditarik dan digantikan Saghara. Beruntung, pemain pengganti yang barusan disebutkan, bermain cukup apik.
Ya, kendati hanya 14 menit di lapangan, Saghara melepaskan satu tembakan mengarah ke gawang. Daya jelajah pemain Persikabo 1973 ini juga terbilang impresif.
Kushedya Yudo dan Bagus Kahfi Juga Pernah Jadi Korban
Selain Ezra Walian, Kushedya Yudo juga pernah menjadi korban Shin Tae-yong. Sang striker sejatinya baru masuk pada menit ke-64 saat Indonesia jumpa Malaysia, tetapi ditarik keluar kembali di menit 90+3 dan digantikan oleh Hanis Saghara.
Sebelum Yudo, juru taktik asal Korea Selatan itu juga pernah melakukan pergantian pemain serupa saat memimpin Timnas U-23 melawan Australia di babak Kualifikasi Piala Asia pada Oktober 2021. Sosok itu adalah Bagus Kahfi.
Pada laga leg kedua yang digelar di Tajikistan, Shin Tae-yong memasukkan Bagus Kahfi pada menit ke-56 untuk menambah daya gedor Timnas U-23 dan menarik Hanis Saghara.
Namun, kembaran Bagus Kaffa itu kembali ditarik keluar pada menit ke-83 dan digantikan dengan Komang Teguh.
Itulah tiga pemain yang sempat jadi korban ketegasan Shin Tae-yong.
Terkini
- Profil Sami Khedira, Eks Real Madrid yang Dirumorkan ke Persija Jakarta
- 4 Pemain yang Harganya Naik Usai Antar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023
- Resmi, Piala Dunia U-20 Digelar 20 Mei sampai 11 Juni 2023 di Indonesia
- 4 Pemain yang Tampil Mengesankan di Piala Presiden 2022, Potensial Dipanggil Timnas Indonesia
- Latihan Perdana Bareng Persija Jakarta, Ondrej Kudela Sebut Cuaca Indonesia Sangat Panas
- PSSI Siap Akomodir Timnas Israel jika Lolos ke Piala Dunia U-20 2023
- Siap Kalahkan Kuala Lumpur City, PSM Makassar Ingin Harumkan Nama Indonesia
- Tiba di Indonesia, Ronaldinho Disambut Bos Rans Nusantara FC
- Jadwal Kick Off Piala Dunia U-20 2023, Indonesia Jadi Tuan Rumah
- Link Live Streaming PSM Makassar vs Kuala Lumpur City, Juku Eja Siap Berikan Kejutan
Berita Terkait
-
4 Pemain yang Harganya Naik Usai Antar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023
-
Witan dan Marselino Masuk Radar Pemandu Bakat Belgia, Gaya Mainnya Disebut Mirip Pemain Eropa
-
4 Pemain yang Tampil Mengesankan di Piala Presiden 2022, Potensial Dipanggil Timnas Indonesia
-
Timnas Vietnam Digenjot Latihan Fisik Jelang Lawan Indonesia di Laga Perdana Piala AFF U-19
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik 4 Peringkat, Media Vietnam Beri Pujian
-
Shin Tae-yong Ungkap Dua Lawan Paling Tangguh di Grup A Piala AFF U-19 2022
-
Shin Tae-yong Umumkan 23 Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Dibawa di Piala AFF pada Tanggal Ini
-
Shin Tae-yong Ungkap Dua Rival Terberat Timnas Indonesia U-19 di Grup A Piala AFF U-19 2022
-
Ada Peluang Menang, Ini 3 Negara Eropa Peringkat 100 Dunia yang Bisa Jadi Lawan Timnas Indonesia
-
Termasuk Indonesia, Inilah 4 Negara yang Dipastikan Tampil di Piala Dunia U-20 2023