Bolatimes.com - Pelatih Timnas Singapura, Tatsuma Yoshida, sangat menyayangkan cedera yang dialami oleh pemain andalannya di Piala AFF 2020, yakni Shakir Hamzah. Pemain itu pun harus absen kala menghadapi Indonesia di semifinal.
Cedera yang dialami bek 29 tahun tersebut terbilang parah. Shakir Hamzah didiagnosa menderita cedera ligamen anterior cruciatum, ligamen kolateral medial dan meniskus lutut kanan.
Kondisi itu membuat Shakir harus mengakhiri kiprahnya di Piala AFF 2020 lebih cepat. Cedera ACL membuatnya harus absen dalam waktu yang cukup lama.
Baca Juga:
Pengakuan Safee Sali yang Malu saat Malaysia Dibantai Timnas Indonesia
Shakir mengalami cedera parah ketika bertabrakan dengan pemain Thailand pada menit keenam dalam pertandingan lanjutan Grup A Piala AFF 2020. Dia sempat ingin melanjutkan laga, sebelum ditarik keluar pada menit ke-12.
“Sulit untuk melihat Shakir keluar dari lapangan dengan tandu dan sangat disayangkan dia tidak akan bisa bermain lagi di sisa turnamen ini," kata Tatsuma Yoshida dikutip laman resmi Asosiasi Sepak Bola Singapura (FAS), Selasa (21/12/2021).
“Kita semua tahu apa yang dia bawa ke tim; sejak Juni, dia mendapatkan kembali kepercayaan kami dan sikap serta komitmennya terhadap tim telah meningkat secara besar-besaran."
Baca Juga:
Sering Mangkir Latihan, Nerius Alom Diputus Kontrak oleh PSIS Semarang
Tatsuma tak menampik kehilangan Shakir akan berpengaruh terhadap kekuatan timnas Singapura, mengingat peran besarnya di sisi kiri pertahanan sepanjang turnamen.
Merujuk Transfermarkt, Shakhir selalu bermain penuh dalam tiga laga Grup A sebelum ditarik keluar pada menit ke-12 di laga terakhir kontra Thailand.
Dalam empat laga yang dimainkan, Shakir mampu mengemas satu gol yang dia lesakan dalam kemenangan 2-0 timnas Singapura atas Timor Leste.
Baca Juga:
Klopp Ogah Rekrut Pemain yang Belum Divaksi di Bursa Transfer Januari
"Shakir telah berkembang menjadi pemain kunci tim dan kami akan merasakan ketidakhadirannya baik di dalam maupun di luar lapangan," jelas Tatsuma.
"Namun, dia adalah seorang pejuang dan saya berharap yang terbaik untuk pemulihannya dan saya yakin dia akan bangkit dari situasi ini dengan lebih kuat.”
(Suara.com/Arief Apriadi)
Baca Juga:
Diserang Wabah Covid-19, Klub Inggris Sepakat Kompetisi Tetap Lanjut
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024