Bolatimes.com - Profesional Kushedya Hari Yudo yang tampil maksimal dalam kondisi berduka Laos mendapat apresiasi dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Sebagaimana diketahui, pemain Arema FC itu bermain penuh saat Indonesia mengalahkan Laos 5-1.
Hal ini karena pada Sabtu (11/12/2021) malam, ayah tercintanya meninggal dunia. Di sisi lain, Kushedya Yudo tetap berjuang maksimal memberikan yang terbaik buat tim nasional.
"Apresiasi besar dan salut atas pengorbanan Yudo yang masih bersama timnas Indonesia untuk berjuang di Piala AFF 2020 di Singapura," kata Iriawan dalam rilis PSSI.
Baca Juga:
Jelang Lawan Timnas Indonesia, Vietnam Jalani Latihan Santai
Pada pertandingan melawan Laos, Indonesia menang dengan skor 5-1. Yudo yang bermain di babak pertama bermain cukup baik dan sanggup merepotkan lini pertahanan Laos.
Iriawan berharap perjuangan Yudo bisa berbuah manis. Terutama tercapainya terget menjadi kampiun di Piala AFF 2020.
"Semoga pengorbanan Yudo bersama timnas Indonesia bisa tercapai. Kami bisa meraih juara di Piala AFF 2020," ujar mantan Kapolda Metro Jaya itu.
Baca Juga:
PSG vs Real Madrid: Ini Respons Sergio Ramos Bertemu Mantan Klubnya
"Saya juga berpesan kepada seluruh pemain untuk terus berjuang keras, fokus, disiplin demi Timnas Indonesia," tambah pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
Selanjutnya pada Rabu (15/12/2021), Timnas Indonesia akan melawan Vietnam di Stadion Bishan, Singapura. Bila kembali meraih kemenangan, skuad Garuda semakin nyaman untuk lolos ke babak semifinal.
Saat ini, Vietnam berada di urutan kedua klasemen sementara Grup B Piala AFF 2020. Mereka hanya terpaut produktivitas gol dari timnas Indonesia yang berada di puncak.
Baca Juga:
Piala AFF 2020: Duel Indonesia vs Vietnam Diprediksi Berakhir Imbang
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024