Irwan Febri Rialdi
Pelatih Persib,Robert Alberts. [ANTARA/HO-Persib.co.id]

Bolatimes.com - Robert Rene Alberts gagal membawa Persib Bandung mengalahkan Persebaya Surabaya dalam lanjutan laga Liga 1 2021/22 pada Rabu (8/12/2021) malam WIB.

Bertanding di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Persib dilumat dengan skor telak 0-3 oleh Persebaya.

Kekalahan ini menunjukkan performa Persib yang mulai tak stabil. Dari 5 laga terakhir di Liga 1 2021/22, Persib menelan 3 kekalahan dan 2 kali meraih kemenangan.

Baca Juga:
3 Kelemahan Kamboja yang Bisa Dieksploitasi Timnas Indonesia di Piala AFF

Rentetan hasil ini berpotensi membuat posisi Rene Alberts terancam di kursi pelatih, pasalnya pada seri pertama Liga 1 musim ini para suporter Persib sempat menuntut manajemen klub untuk memecat Rene Alberts lantaran rentetan hasil minor.

Jika nantinya manajemen memutuskan mendepak Rene Alberts, berikut ada beberapa nama pelatih top Indonesia yang bisa menjadi calon pengganti Robert Rene Alberts.

1. Kurniawan Dwi Yulianto

Baca Juga:
6 Negara yang Tolak Mentah-mentah Ban Kapten Pelangi di Piala AFF 2020

Kurniawan Dwi Yulianto. (Dok. MFL)

Salah satu sosok pelatih yang saat ini masih nanggur dengan kualitas mentereng adalah Kurniawan Dwi Yulianto.

Kurniawan yang dulunya merupakan mantan penyerang garang Indonesia itu baru saja didepak dari tim asal Malaysia, Sabah FA, karena hasil yang kurang memuaskan.

Meski begitu, pengalaman sosok berjuluk 'Si Kurus' itu bisa menjadi modal positif jika nantinya ditunjuk untuk melatih klub Indonesia seperti Persib Bandung.

Baca Juga:
Hasil Piala AFF 2020: Singapura Ngeri, Hajar Filipina Banyak Naturalisasi

2. Mario Gomez

Pelatih Arema FC, Mario Gomez saat sedang membawa secangkir kopi di sesi latiha. (Instagram/aremafcofficial)

Nama pelatih lain yang bisa menjadi pengganti Robert Rene Alberts jika nantinya dipecat Persib adalah Mario Gomez.

Pelatih asal Argentina itu kini menganggur usai mengundurkan diri dari Borneo FC di awal musim Liga 1 2021. Mario Gomez sendiri bukan sosok yang asing dengan Persib.

Baca Juga:
Persik Kediri Hajar Barito Putera 2-0, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1

Dia ditunjuk sebagai pelatih Persib pada November 2017 untuk menggantikan tempat Djajang Nurdjaman yang dipecat.

3. Milomir Seslija

Pelatih Arema FC, Milomir Seslija. (Dok. PSSI).

Nama pelatih selanjutnya yang bisa menjadi pengganti Robert Rene Alberts jika nanti dipecat adalah Milomir Seslija. Dia baru saja dipecat oleh PSM Makassar pada 25 November lalu.

Seslija bisa menjadi sosok yang cocok karena berpengalaman menanggani klub Indonesia. Sebelum PSM, sosok yang akrab disapa Milo ini pernah melatih Arema.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Load More