Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-23 gagal melenggang ke putaran final Piala Asia U-23 2022 setelah kalah 0-1 dari Australia pada leg kedua, Jumat (29/10/2021). Kekalahan Timnas U-23 menjadi sorotan media Vietnam.
Media Vietnam melaporkan Timnas U-23 tak mampu membendung serangan tim kuat Australia dan harus mengucapkan selamat tinggal di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Semula anak asuhan Shin Tae-yong diharapkan akan membuat kejutan di leg kedua, suasai kalah dari Australia dengan skor 2-3 pada leg pertama Kualifikasi Piala Asia U-23 2022. Namun kesempatan Indonesia pupus lantaran adanya perbedaan level performa sejak awal laga.
Baca Juga:
Jumpa Minions di Semifinal French Open 2021, Fajar/Rian akan Bermain Enjoy
"Perbedaan level terlihat sejak kick off, Australia U-23 menguasai pertandingan dengan sempurna dan mencetak gol lewat sepakan Patrick Wood pada menit ke-10," tulis The Thao247, Jumat.
Setelah kebobolan satu gol, Indonesia disebut fokus melancarkan serangan ke benteng pertahanan Australia namun tak akurat. Sementara Australia lebih memiliki banyak peluang untuk menggandakan gol.
"Anak didik Shin Tae-yong kesulitan menembus pertahanan solid Australia, sedangkan Tim Kanguru memiliki koordinasi serangan yang selalu berbahaya," sambungnya.
Baca Juga:
Hasil French Open 2021: Perang Saudara Minions vs Fajar/Rian di Semifinal
Tekanan yang dilancarkan Skuad Garuda Muda di menit-menit terakhir, tetap tak berdaya menembus pertahanan Australia. Skor 0-1 pun bertahan hingga bubaran laga.
Di ujung laporannya, The Thao247 pun menyebut, Timnas Indonesia U-23 kalah dari Australia setelah melakoni dua pertandingan dengan skor akhir 2-4 sehingga gugur di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Baca Juga:
Masih Sakit Dipermalukan Liverpool, Maguire: Semua Pemain Harus Instropeksi
Berita Terkait
-
Ketum PSSI Gerah dengan Selebrasi Lebay Timnas Australia U-16
-
Main dengan 10 Pemain, Timnas Indonesia U-16 Kalah 3-5 dari Australia
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Erick Thohir Sindir Klub Liga 1 yang 'Tahan' Pemain Gabung Timnas Indonesia hingga Singgung Nasib Pratama Arhan di Suwon
-
Media Vietnam Berlomba Lecehkan Timnas Indonesia, Singgung Naturalisasi Hingga kekalahan di Piala Asia 2023
-
Cara Aman Shin Tae-yong Tak Dipecat, Skenario Ini Terbongkar
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Pelatih Australia Ungkap Kondisi Pemainnya Saat Bikin Timnas Indonesia Babak Belur
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
-
Babak Belur oleh Asutralia di 16 Besar Piala Asia, Fakta Data Baru Timnas Indonesia Termasuk Rangking FIFA
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024