Bolatimes.com - Chelsea membutuhkan adu penalti untuk menyisihkan Southampton dalam pertandingan babak 16 besar Piala Liga Inggris yang sebelumnya berakhir imbang 1-1 di Stadion Stamford Bridge, London, Selasa waktu setempat (Rabu WIB).
Kai Havertz membawa Chelsea memimpin semenit jelang turun minum lewat tandukan kerasnya menyambut umpan sepak pojok Hakim Ziyech yang gagal diantisipasi kiper Fraser Forster.
Southampton menyamakan kedudukan hanya dua menit setelah babak kedua berjalan saat Che Adams tinggal menyontek bola tembakan menyilang Kyle Walker-Peters yang sudah melesat mengolongi kiper Kepa Arrizabalaga.
Baca Juga:
AC Milan Hajar Torino, Berikut Klasemen Terbaru Serie A Italia
Kedua tim terus menebar ancaman ke gawang satu sama lain bahkan hingga menit-menit injury time. Peluang terbaik tercipta saar bola tandukan Lyanco bisa dimentahkan Kepa dan sebaliknya Forster sukses mementahkan tembakan voli Malang Sarr, memaksa adu penalti dilakukan untuk menentukan pemenang.
Theo Walcott yang jadi algojo kedua mendapati eksekusinya menghantam tiang gawang, membuka kesempatan bagi Chelsea untuk memimpin.
Namun, Mason Mount --yang akhir pekan kemarin mengemas trigol-- malah gagal menaklukkan Forster dari titik putih.
Baca Juga:
Persebaya Bungkam Persija, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022
Chelsea akhirnya memperoleh keunggulan 3-2 melalui Ben Chilwell setelah penendang keempat Southampton William Smallbone mengirimkan bola ke atas mistar gawang.
Oriol Romeu menghidupkan asa Southampton kembali, tetapi Reece James yang kembali jadi algojo kelima Chelsea sukses memperdaya Forster untuk mengunci kemenangan 4-3 bagi tuan rumah.
Ini jadi kali kedua James menjadi pengunci kemenangan Chelsea dalam adu penalti setelah ia juga melakoni peran serupa dalam pertandingan putaran ketiga melawan Aston Villa pada bulan lalu, demikian catatan laman resmi EFL seperti dimuat Antara.
Baca Juga:
3 Alasan Jose Mourinho Bukan The Special One Lagi
Chelsea akan mengetahui lawan mereka di perempat final setelah pengundian yang dilakukan Sabtu (30/10).
Satu pertandingan babak 16 besar lainnya antara Queens Park Rangers melawan Sunderland juga harus ditentukan lewat adu penalti setelah kedua tim main imbang nirgol di Stadion Kiyan Prince Foundation, London.
QPR tersisih setelah tiga dari empat algojo mereka gagal dan Sunderland, yang tampil di kasta ketiga, sukses memenangi adu penalti 3-1 menyingkirkan tim strata kedua tersebut.
Baca Juga:
Kisah Andoni Zubizarreta, Eks Barcelona yang Kini Jadi Pengusaha Anggur
Berita Terkait
-
Bek Kiri Rp 695,2 Miliar Keturunan Indonesia Direkrut Klub Premier League, Dikontrak 6 Tahun
-
Resmi! Pemain Keturunan Indonesia Merapat ke Borussia Dortmund
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul
-
Striker Persib dan Eks Anak Asuh Legenda Chelsea Liburan dan Latihan Bareng di Pantai
-
Cerita Levy Madinda Saat Masih Perkuat Persib: 'Korbankan Diri Hadapi Teror' Layaknya Cesar Azpilicueta
-
Kondisi Juergen Klopp Setelah Ditabrak Kostas Tsimikas
-
Manchester United Dibuat Pesakitan West Ham, Erik Ten Hag Keluhkan Soal Ini
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024