Bolatimes.com - Striker muda FC Utrecht, Amiruddin Bagus Kahfi terlihat antusias saat mendapatkan panggilan untuk membela Timnas Indonesia U-23 yang akan menjalani Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 di Tajikistan.
Bukti antusiasme Bagus Kahfi terlihat dalam unggahan di Instagrram Storiesnya pada Kamis (14/10/2021). Dalam postingannya, Bagus Kahfi me-repost unggahan PSSI yang berisi daftar pemain untuk memperkuat skuat Garuda Muda.
Di unggahannya tersebut, Bagus Kahfi juga membubuhkan stiker Indonesia untuk bersiap membela tanah kelahirannya.
Baca Juga:
Viral Lagi Momen Lionel Messi dan Suarez Bongkar Kebiasaan Buang Air Kecil
Sebelumnya, saudara kembar Bagas Kaffa ini mengaku kaget mendapatkan panggilan timnas. Dia berjanji akan berjuang untuk mendapatkan satu tempat di lini serang Garuda Muda.
"Alhamdulillah awalnya saya kaget dan sangat bangga kembali mendapat panggilan timnas Indonesia. Saya akan bekerja keras demi mendapat tempat di skuad Garuda," kata Bagus, dilansir dari laman resmi PSSI.
Bagus terakhir kali bermain bersama timnas Indonesia saat berlaga di Kualifikasi Piala AFC U-19 2020 pada bulan November 2019. Saat itu, ia sukses mengantar Garuda Muda lolos ke putaran final Piala AFC U-19 2020, namun sayang turnamen tersebut akhirnya dibatalkan oleh AFC.
Baca Juga:
PON Papua: Jawa Timur Raih Perunggu usai Tundukkan Kalimantan Timur
"Bermain untuk timnas Indonesia akan menjadi momen indah buat saya. Saat ini saya dalam kondisi baik, siap, dan tidak sabar terbang menuju Tajikistan untuk bergabung bersama pemain-pemain dan ofisial timnas U-23 nantinya," jelas Bagus.
Sementara itu, sebagian pemain kini sudah tiba di Tajikistan untuk melakoni pemusatan terlebih dahulu. Dalam pemusatan latihan ini, Shin Tae-yong akan menjajal kemampuan anak asuhnya untuk dua laga uji coba melawan Tajikistan dan Lebanon.
Setelah itu, baru Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Australia dalam dua leg. Hal ini terjadi karena dua negara lainnya, Brunei Darussalam dan China memutuskan mundur dari Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Baca Juga:
Jess Amalia Ngaku Tegang saat Ngegym, Netizen Salfok ke Betisnya
Berita Terkait
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Cara Aman Shin Tae-yong Tak Dipecat, Skenario Ini Terbongkar
-
Kabar Gembira untuk Shin Tae-yong, Ditemukan Striker Keturunan Indonesia di FC Utrecht, Pernah Bela Timnas Belanda Juga
-
Usai Dibekuk Irak, Ivar Jenner Mendapat Doa dari Zidane Iqbal: Senang Sekali Kawan dan Semoga Beruntung
-
Berlaga di Piala Asia, Ivar Jenner Disebut Tengah Melakukan Tugas Internasional Oleh Klub Utrecht
-
Bakat Baru! Pemain Muda FC Utrecht Berdarah Indonesia, Miles Mathis de Vries, Ini Dia Sosoknya
-
Timnas Indonesia Pertama Mentas di Piala Asia U-23 2024, Suporter Soroti Target PSSI ke STY
-
Timnas Indonesia Berada di Grup A, Inilah Jadwal Piala Asia U-23 2024 Qatar
-
Jadi Sorotan Netizen, Timnas Indonesia U-23 Skuad Termahal Kedua di Group A Piala AFC 2024 Qatar
-
Asian Games 2023: Tak Sama, China Taipei Bawa Skuat dan Pelatih yang Berbeda untuk Lawan Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024