Bolatimes.com - Hasil drawing Piala AFF 2020 menarik perhatian seusai diumumkan lantaran mempertemukan Indonesia dan Malaysia dalam satu grup.
Timnas Indonesia dan Malaysia masuk ke grup B berdasarkan hasil undian grup Piala AFF 2020 yang diumumkan secara virtual Selasa (21/9/2021).
Merujuk hasil undian tersebut, kedua negara bakal bertarung di babak fase grup untuk menyabet gelar juara. Ini menjadi perhatian tersendiri bagi pencinta sepak bola, mengingat Timnas Indonesia dan Malaysia selama ini disebut musuh bebuyutan.
Baca Juga:
Ini Alasan Serie A 'Ramah' bagi Striker Tua
Hampir setiap laga yang mempertemukan Indonesia vs Malaysia menyedot atensi penonton. Masing-masing pendukung kedua negara pasang badan, bahkan tak jarang sampai naik tensi.
Pertemuan Indonesia dan Malaysia di Grup B Piala AFF 2020 mengundang tanggapan warganet yang berbondong-bondong mengomentari unggahan akun resmi AFF.
Beragam komentar menggelitik dituliskan dalam unggahan itu. Masing-masing suporter dari kedua tim menggaungkan dukungan.
Baca Juga:
Cantiknya Awet, Jinkee Pacquiao Ternyata Mantan Ratu Kecantikan di Filipina
"El clasico terjadi, dan yang pasti dimenangkan oleh Indonesia," kata @ikbalsh***.
"Serangan akan dimulai dari serangan di antara Malaysia dan Indonesia," celetuk bish***.
"Indonesia gak bisa dipisahkan dari Malaysia, ketemu muluk," tulis @chem***.
Baca Juga:
Hasil Drawing Piala AFF 2020: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
"El clacico asean," timpal @kib****.
"Nostalgia Derby Melayu di Grub B antara Indonesia dan Malaysia," kata @savickra***.
Selain Malaysia, lawan tangguh yang akan dihadapi skuad Garuda adalah juara bertahan Vietnam. Adapun dua negara lainnya adalah Kamboja dan Laos.
Baca Juga:
5 Calon Pelatih yang Layak Jadi Pengganti Ronald Koeman di Barcelona
Sementara Grup A diisi oleh Thailand, Myanmar, Filipina, Singapura, dan pemenang play-off antara Brunei Darussalam melawan Timor Leste.
Berikut hasil undian Piala AFF 2020:
Grup A:
Thailand
Myanmar
Filipina
Singapura
Timor Leste/Brunei Darussalam
Grup B:
Vietnam
Malaysia
Indonesia
Kamboja
Laos
Piala AFF 2020 rencananya akan digelar pada 5 Januari 2021 hingga 1 Januari 2022 dengan format lama, yakni home tournament. Namun, belum diketahui negara mana yang menjadi tuan rumah karena situasi pandemi.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Peter Cklamovski Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia, Target 100 Besar Dunia
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024