Bolatimes.com - Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan memastikan seluruh pemain yang saat ini mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia adalah murni pilihan pelatih Shin Tae-yong. Hal itu termasuk Arthur Irawan.
Skuad Garuda untuk sementara memanggil 37 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan yang digunakan sebagai persiapan jelang menjalani sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Pemusatan latihan yang telah berlangsung di Jakarta sejak 1 Mei 2021 itu mengalami perubahan jumlah dari 34 menjadi 37 pemain. Beberapa nama baru dipanggil, termasuk bek PSS Sleman Arthur Irawan.
Baca Juga:
Dianggap Terlalu Vulgar, Foto Wanda Nara Pakai Bikini Disensor Instagram
Pemanggilan Arthur menuai kontroversi diantara para pecinta sepakbola Tanah Air. Publik menilai sang pemain tidak memiliki kapasitas untuk bermain di level Timnas.
Meski demikian, Mochammad Iriawan coba memadamkan keraguan publik dengan menyebut pemilihan semua penggawa Timnas kali ini murni pilihan pelatih Shin Tae-yong.
Dia pun berharap seluruh penggawa yang terpilih ikut TC Skuad Garuda untuk tampil serius demi membawa tim Merah Putih mendapatkan hasil terbaik di sisa laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Baca Juga:
Liverpool Bantai Southampton, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris
"Pemain timnas Indonesia yang mengikuti TC kali ini harus menunjukkan performa terbaik. Apalagi selain menjalani pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022, skuat Garuda juga akan melakukan dua kali uji coba internasional melawan Afghanistan (25/5/2021) dan Oman (29/5/2021)," kata Iriawan dalam keterangan resminya.
"Kami berharap dengan persiapan yang baik, timnas Indonesia dapat meraih hasil maksimal pada tiga laga melawan Thailand, Vietnam, dan UEA. PSSI terus mendukung program pelatih pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi timnas Indonesia," tambah lelaki yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
Timnas Indonesia akan menggelar TC di Jakarta hingga pertengahan Mei, sebelum bertolak ke Uni Emirat Arab (UEA) pada 17 Mei mendatang.
Baca Juga:
Chelsea Hajar Manchester City, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris
Di Dubai, Timnas Indonesia akan menjalani dua pertandingan uji coba melawan Afganistan (25/5/2021) dan Oman (29/5/2021) sebelum memainkan tiga laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Tiga laga tersebut dijadwalkan berlangsung pada 3 Juni (vs Thailand), 7 Juni (vs Vietnam), dan 11 Juni melawan UEFA.
(Suara.com)
Baca Juga:
Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Ada Laga Sengit Manchester City Vs Chelsea
Berita Terkait
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024