Bolatimes.com - Pemain asing Persib Bandung, Farshad Noor, untuk pertama kalinya menjalani puasa Ramadhan di Indonesia. Pemain berpaspor Afghanistan itu pun merasa senang.
Hal itu diceritakan oleh Farshad Noor melalui kanal YouTube Persib Bandung yang tayang pada Kamis (15/4/2021). Farshad Noor mengatakan bahwa pengalaman Ramadhan pertama di Indonesia luar biasa karena ini merupakan negara dengan mayoritas muslim.
"Saya pikir ini luar biasa karena banyak penduduk muslim di sini, mayoritas muslim. Sebenarnya ini pertama kali saya punya rekan satu tim yang lebih dari setengahnya adalah muslim, juga para staf."
Baca Juga:
Viral di Malaysia karena Sedekah, Makan Konate: Itu Bukan Settingan!
"Itu lebih mudah untuk mengikutinya. Menyenangkan bisa memiliki pemain dengan orang yang agamanya sama, terutama saat berada di bulan suci Ramadhan," ucap Farshad Noor.
Lebih lanjut, Farshad Noor yang pernah menimba ilmu di akademi PSV Eindhoven mengatakan ada perbedaan mencolok pada durasi berlatih klub antara Indonesia dengan Belanda.
"Latihan (di Belanda) akan berjalan seperti biasa. Mereka tidak akan berkata 'Baik, kamu hanya cukup berlatih satu jam.' Sebaliknya mereka akan memintamu untuk sebaiknya tidak puasa atau tetap menjalankan puasa sesuai pilihanmu. Karena pada akhirnya kamu akan melakukan latihan yang sama dan menjalani pertandingan. Jadi itu lebih sulit," katanya.
Baca Juga:
Disebut Akuisisi Derby County, Pengusaha Indonesia Ini Buka Suara
Farshad lalu menceritakan program latihan di Persib terasa lebih ringan baginya dibandingkan saat di Belanda, karena porsinya telah disesuaikan.
"Dan yang lebih saya sukai di sini di Indonesia, mereka lebih menyesuaikan program latihan untuk pemain. Dan ini yang paling saya sukai dari Persib, khususnya. Sejujurnya di sini lebih ringan daripada Belanda."
"Klub dan pelatih memberi kamu waktu seharian penuh untuk puasa sampai waktunya tiba latihan, kecuali apa yang harus kita lakukan seperti ibadah (salat). Latihan juga berlangsung sejam dan tidak begitu berat. Setelah berbuka, Kami diperbolehkan untuk latihan ekstra," imbuhnya.
Baca Juga:
Valentino Simanjuntak Pantau 30 Akun Medsos yang Beri Komentar Hinaan
Terlepas dari itu, Persib sendiri sedang bersiap untuk menghadapi PSS di semifinal Piala Menpora 2021 yang dijadwalkan pada Jumat (16/4/2021) malam WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Berita Terkait
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024