Irwan Febri Rialdi
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Rabu (6/11/2019). [suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]

Bolatimes.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, turut buka suara mengenai cedera Evan Dimas dalam pertandingan Timnas Indonesia U-22 versus Vietnam pada laga final SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (10/12/2019).

Seperti diketahui, Evan Dimas hanya mampu bermain selama 19 menit dalam pertandingan tersebut. Ia terpaksa istirahat lebih cepat karena mengalami cedera engkel usai diinjak pemain Vietnam, Doan Van Hau.

Menurut Iwan Bule, Vietnam memang sengaja mencederai Evan Dimas. Ia menilai tindakan itu sebagai bagian dari strategi mereka agar mampu mengalahkan Indonesia.

Baca Juga:
Gara-gara 'Bocah' 17 Tahun, Inter Milan Tersingkir dari Liga Champions

"Mereka (Vietnam) bermain taktis. Baru menit awal mereka sudah cederai Evan Dimas, memang itu yang jadi strategi mereka," klaim Iriawan seperti dikutip dari laman resmi PSSI. 

Selepas Evan Dimas keluar, permainan Garuda Muda memang berubah. Dari  semula mampu menguasai lini tengah dan terus memberikan tekanan, justru berbalik.

Indonesia kesulitan membangun serangan dan akhirnya kebobolan tiga gol melalui brace Doan Van Hau dan satu go tambahan dari kapten Hung Dung.

Baca Juga:
Sadis! Napoli Resmi Pecat Carlo Ancelotti usai Bantai RC Genk 4-0

Meski demikian, Iwan Bule itu meminta pemain untuk tidak berkecil hati. Pasalnya, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan sudah berusaha keras memberikan yang terbaik untuk bangsa Indonesia. 

"Pemain jangan kecil hati, mereka sudah kasih yang terbaik," puji mantan Kapolda Metro Jaya itu. 

Kegagalan mendulang medali emas dari cabang olahraga sepakbola SEA Games 2019 membuat Indonesia kembali harus bersabar. Ya, terakhir kali Indonesia meraih emas di pentas SEA Games adalah pada edisi 1991 silam.

Baca Juga:
Hasil Lengkap Liga Champions Semalam, Liverpool dan Napoli ke 16 Besar

Load More