Bolatimes.com - Bali United melalui PT Bali Bintang Sejahtera Tbk, menjadi klub sepak bola pertama dari Tanah Air yang go public alias melantai di bursa saham. Kini, Bursa Efek Indonesia (BEI) pun menyatakan jika akan ada tiga klub lagi yang siap menyusul Bali United untuk IPO.
Tiga klub sepakbola yang akan menyusul tercatat di bursa efek tersebut adalah Persija Jakarta, Persib Bandung, dan Arema FC.
Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna, menjelaskan pihaknya sedang melakukan pendekatan terhadap ketiga klub tersebut.
Baca Juga:
Resmi Ditunjuk, Ini Sosok Manajer Baru PSS Sleman
Diungkapkan Nyoman, dari ketiga klub tersebut, yang paling pertama akan menyusul Bali United adalah Arema FC.
"Persib, Persija nanti setelah proses IPO ini selesai, mereka mendapatkan pembelajaran dari situ. Kalau Arema sudah ketemu," ungkap Nyoman di Gedung BEI, Senin (17/6/2019).
Nyoman menambahkan, pihaknya memang menargetkan ketiga klub tersebut tercatat dalam bursa efek pada tahun 2019 ini. Pihak BEI pun akan membantu ketiga klub tersebut.
Baca Juga:
Jadi Tumpuan di Lini Belakang West Ham, Bek Ini Masuk Radar Man United
"Kita minta semua bisa tahun ini, target kita lumayan cukup tinggi. Setelah itu masuk ke Persib sama Persija. Kita sudah approach mereka, mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa ketemu," jelas Nyoman.
Nyoman membeberkan, dengan tercatatnya klub sepakbola Indonesia di bursa efek, maka akan bisa meningkatkan pendanaan untuk fasilitas atau performa klub tersebut.
Ia mencontohkan, investor akan masuk dari suporter atau fans klub sehingga menjadi sosial kontrol karena bisa menjadi pemegang saham.
Baca Juga:
Pos Penyerang Kosong, Cavani Disarankan Pindah ke Atletico Madrid
"Investor merupakan fans dari mereka (klub tersebut). Rasa memiliki mereka tinggi sehingga dengan perusahaan tercatat, jadi fansnya bisa ikut investasi," tukas Nyoman.
Berita Terkait
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024