Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri pulangkan lima nama pemain di pekan kedua pemusatan latihan (Training Center/TC). Keputusan tersebut diambil Indra setelah melakukan pertimbangan dari segala aspek.
Dalam persiapan menghadapi tiga turnamen di tahun 2019 ini, yaitu Piala AFF U-22, Kualifikasi Piala AFC U-23, dan SEA Games, skuat Garuda Muda menjalani TC di Stadion Madya Senayan, Jakarta sejak tanggal 7 Januari 2019.
Hasilnya, ada lima nama pemain yang dipulangkan Indra Sjafri, yakni Indra Mustafa (Persib), Syafril Lestahulu (Persib U-19), Jayus Hariono (Arema FC), Anan Lestaluhu (Persija), dan Wahyudi Hamisi (Borneo FC).
Baca Juga:
5 Potret Kecantikan Sarah Kohan, Kekasih Chicharito yang Hobi Tanpa Busana
Dengan pengurangan lima pemain, kini skuat Garuda Muda berjumlah 30 pemain dari jumlah 35 pemain yang mengikuti seleksi.
"Kami kembalikan lima pemain ke klub jadi sekarang kami ada 30 pemain. Mulai hari Senin (21/1) besok kami sudah memulai periodesasi persiapan menuju Piala AFF U-22 di Kamboja," ucap Indra Sjafri dikutip dari laman resmi PSSI.
Terkait dalam pemilihan pemain, Indra Sjafri memastikan bahwa penilaian tim pelatih diambil secara komprehensif dengan mempertimbangkan segala aspek demi mendapatkan kompisisi pemain terbaik.
Baca Juga:
Sang Istri Pastikan Mauro Icardi Akan Perpanjang Kontrak di Inter Milan
Namun, penilaian juga bukan hanya dalam sesi latihan saja. Selain dipastikan harus sehat, mereka juga diuji intelegensinya melalui psikotes.
"Ada empat kriteria pemain yang kami pilih di Timnas, yakni kemampuan skill, fisik, taktikal kecerdasan, dan mental. Itu ditambah informasi mengenai kesehatan dan fisioterapi, dan psikotes mereka, dengan semua aspek lainnya," terang Indra.
"Semua informasi pemain tentang kesehatan, fisioterapi, psikotes, dan kemampuan mereka sudah kami dapatkan. Jadi, tidak terlalu sulit buat saya untuk menentukan siapa yang lanjut atau tidak," sambungnya.
Baca Juga:
Berikut Jadwal Wakil Indonesia di Semifinal Malaysia Masters Hari Ini
Pada pemusatan latihan yang digelar pada hari Sabtu (19/1/2019), Ezra Walian, Egy Maulana, dan Saddil Ramdani belum bergabung bersama Timnas U-22. Indra Sjafri pun belum memberi kabar terkait nasib tiga pemain tersebut.
Berita Terkait
-
Daftar 30 Pemain untuk Persiapan Piala AFF U-23 2025, Cuma Ada Satu Nama Abroad
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Myanmar: Susunan Pemain hingga Rekor Pertemuan
-
Sejarah! Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024, Mochizuki: Ini Laga Sulit
-
Piala AFF 2024: Penggawa Timnas Indonesia Digenjot Latihan Fisik Super Berat
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
Terkini
-
Dari Como ke Riau: Kurniawan Dwi Yulianto Jabat Dirtek PSPS Pekanbaru
-
Daftar 55 Calon Pemain Indonesia All Star di Piala Presiden 2025: Persija Mendominasi
-
Tak Butuh Waktu Lama! Ong Kim Swee Resmi Latih Persik di Liga 1 2025/2026
-
Kontroversi Kembalinya Maman Abdurrahman: Dari Eks Persib Jadi Pembina Akar Rumput Persija
-
Digadang Jadi Cadangan Maarten Paes, Kiper Keturunan Indonesia Ini Jadi Bapak Rumah Tangga
-
Daftar 6 Klub Liga Indonesia yang Kena Hukum FIFA: Ada Tim Mertua Pratama Arhan
-
Cerita Karier Saddil Ramdani: Ibunda Sampai Pinjam Rp2,5 Juta Demi Sang Anak
-
Jordi Amat Akhiri Masa Bakti di JDT, Bakal Gabung Persib atau Persija?
-
PSIM Tunjuk Eks Pelatih Pemain Keturunan Indonesia sebagai Nakhoda Anyar
-
Daftar 30 Pemain untuk Persiapan Piala AFF U-23 2025, Cuma Ada Satu Nama Abroad