Galih Priatmojo
Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti saat jumpa pers jelang lawan Timor Leste (AFF)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan menjalani partai terakhir penyisihan Grup B Piala AFF 2018 melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (25/11/2018). Meski sudah tak memengaruhi hasil, pelatih Bima Sakti bertekad tetap akan memberikan penampilan terbaik anak asuhnya. 

Skuat Garuda sudah dipastikan tidak akan lolos ke semifinal meski berhasil mengalahkan Filipina. Sebab, Timnas Indonesia sudah tidak bisa lagi mengejar perolehan poin Thailand dan Filipina.

Meski sudah tak berpengaruh, pelatih Bima Sakti bertekad memberikan hasil yang bagus pada penutup Piala AFF 2018.

Baca Juga:
Duet Ronaldo dan Mandzukic Mantapkan Juventus di Puncak Klasemen

Sebagaimana diketahui, Indonesia memiliki catatan yang cukup bagus, kala bersua dengan Filipina. Tercatat, Indonesia berhasil mengalahkan Filipina sebanyak 6 kali dan kalah sekali sepanjang gelaran Piala AFF.

''Laga nanti sangat penting buat kami. Meski tidak lolos, semua pemain bertekad meraih kemenangan,'' kata Bima Sakti dalam jumpa pers jelang laga, Sabtu (24/11/2018).

Senada dengan Indonesia, Filipina juga menargetkan kemenangan. Sebab, hasil kekalahan dianggap kurang memuaskan bagi juru taktik Filipina Sven-Goran Erikkson.

Baca Juga:
Eibar Persembahkan Kemenangan atas Madrid untuk Indonesia

Erikkson ingin tidak ada hasil kekalahan di fase grup ini. Sebab, sebelumnya Filipina hanya bermain imbang 1-1 menghadapi Thailand. 

''Pertandingan ini sangat penting buat kami. Kalau besok kami kalah, sebenarnya tidak masalah. Akan tetapi, terlalu beresiko kalau kita bermain untuk kalah,'' ujar mantan pelatih Inggris itu.

 

Baca Juga:
Gagal Tekuk Crystal Palace, Manchester United Ukir Hasil Positif

Berita ini sudah dimuat di suara.com

Load More