Bolatimes.com - Andik Vermansyah kini sah masuk dalam skuat timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF 2018 pada 8 November - 15 Desember mendatang.
Pemanggilan Andik tidak lepas dari dicoretnya winger muda Saddil Ramdani. Nama Saddil dicoret setelah pemain Persela Lamongan itu terlibat kasus hukum dan sudah ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan penganiayaan terhadap mantan kekasihnya, Anugrah Sekar Rukmi.
"Sebelum sholat Jumat kemarin saya dikasih tahu lewat telepon. Coach bilang ke saya 'kamu siap 100 persen?' dan saya bilang siap," kata Andik.
Baca Juga:
Kashima Antlers Satu Langkah Menuju Juara Liga Champions Asia
Sebelumnya, mantan pemain Persebaya Surabaya itu sempat mendapat panggilan pada laga uji coba internasional kontra Hong Kong beberapa waktu lalu. Sayangnya pemain yang membela Kedah FA itu gagal tampil impresif di laga itu.
"Memang habis lawan Hong Kong saya ada masalah berat badan yang semakin naik dan hal itu menurut saya wajar karena di Liga Malaysia sudah selesai sejak lama. Meski saya juga sering jaga kondisi tapi itu kan waktunya liburan, makanya kalau diforsir juga akan jelek jadinya," tambahnya.
"Tapi setelah lawan Hong Kong saya ada keyakinan untuk dipanggil lagi, makanya saya bekerja keras, saya juga gak dikasih tau video-video. Yah pokoknya saya jaga kondisi untuk siap dipanggil dan sekarang saya siap untuk Piala AFF," pungkasnya.
Baca Juga:
Duel Rival Galatasaray vs Fenerbahce Berakhir Ricuh Antar Pemain
Di Piala AFF 2018, timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura dan Timor Leste. Di laga pertama, timnas Indonesia akan menghadapi Singapura dalam laga tandang yang akan berlangsung di Stadion Nasional, 9 November 2018.
Berita ini sudah ditayangkan di suara.com
Baca Juga:
Saddil Ramdani Resmi Dicoret dari Timnas Indonesia di Piala AFF
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024