Galih Priatmojo
Timnas Indonesia putri (pssi__fai/Instagram)

Bolatimes.com - Peringkat Timnas Indonesia putri masih masuk di urutan 80 besar dunia. Hal itu diketahui dari informasi yang diberikan FIFA lewat rilis ranking terbaru negara anggotanya, Jumat (28/9/2018) lalu.

Dalam ranking terbaru FIFA, posisi Timnas Indonesia putri berada di posisi ke-79. Sebelumnya, pada update ranking bulan Juni lalu, Skuat Garuda putri menempati posisi ke-77.

Merosotnya peringkat anak asuhan pelatih Satia Bagja itu berdasarkan satu kemenangan dari tujuh laga yang dilaluinya. Sementara hasil sisanya dua kali imbang dan empat kali kalah.

Baca Juga:
5 Catatan Penting Jelang Timnas Indonesia U-16 vs Australia U-16

Peringkat ke-79 ini sebetulnya tak terlalu buruk melihat baru pada Maret 2018, Timnas Putri Indonesia ini kembali aktif bertanding setelah sekitar dua tahun vakum.

Pada bulan September ini, Timnas Putri Indonesia tidak melakoni pertandingan di kalender FIFA. Terakhir, Muzdalifah Zahra dan kawan-kawan menjalani pertandingan pada Agustus lalu, saat dikalahkan Korea Selatan 0-12 pada ajang Asian Games 2018.

Peringkat terbaik Timnas Indonesia putri diraih pada 2003 silam dengan menempati posisi ke-60.

Baca Juga:
Rekor Pertemuan Indonesia U-16 vs Australia: Pernah Sekali Menang

Load More