Stephanus Aranditio
Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman. [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]

Bolatimes.com - Persebaya akhirnya menunjuk Djajang Nurdjaman sebagai pelatih kepala didampingi Bejo Sugiantoro yang menggantikan Angel Alfredo Vera yang dipecat oleh manajemen Bajul Ijo pada Juli 2018.

Djanur sapaannya akan menukangi Persebaya hingga Liga 1 2018 berakhir, keputusan ini diambil oleh manajemen Persebaya karena Djanur dinilai cocok dengan Bejo Sugiantoro.

Pengalaman pelatih yang pernah membawa Persib juara ISL 2014, Piala Presiden 2015, dan membuat Persib menembus babak 16 besar Piala AFC itu dinilai cocok untuk memperbaiki kondisi Persebaya sebagai tim promosi di Liga 1.

Baca Juga:
5 Fakta Perjuangan Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018

''Ada banyak pelatih yang melamar. Kami memilih Djanur karena pengalamannya menangani klub-klub besar di Indonesia. Juga relasi yang nyaman dengan Bejo. Semoga duet pelatih Djanur-Bejo membawa Persebaya meraih hasil maksimal,'' kata manajer tim Persebaya Candra Wahyudi.

Djanur sendiri merupakan pelatih yang berhasil membawa PSMS Medan ke Liga 1, namun ia sebenarnya juga senasib sama dengan Alfredo Vera, dipecat sebelum putaran pertama selesai.

Pelatih berusia 53 tahun itu mengaku senang bisa bekerja dengan Bejo Sugiantoro yang merupakan legenda sepak bola Surabaya, tentunya Bejo mengenal sekali budaya sepak bola di kota pahlawan itu.

Baca Juga:
Bek Muda Prancis Ini Ingin Setia Seperti Maldini dan Sergio Ramos

''Saya senang bisa bergabung Persebaya. Bersama Coach Bejo yang tahu detail tim juga kultur sepak bola Surabaya, semoga kami bisa membawa Persebaya meraih hasil maksimal. Saya tentu akan banyak berkomunikasi dan berdiskusi dengan Coach Bejo,'' jelas Djanur.

Faktor kecocokan kedua pelatih ini menjadi alasan manajemen memutuskan merekrut Djanur sebagai pelatih Persebaya. Bejo sendiri dinilai telah berhasil menyelamatkan Persebaya sebagai caretaker usai ditinggal Alfredo Vera. Bejo berhasil membawa Persebaya mengalahkan Persela 3-1 meski kalah 2-3 saat berhadapan dengan Barito Putera.

”Saya akan bantu Coach Djanur masuk di Persebaya. Saya akan mengawal dari sisi pemain, memastikan kondisi tim kondusif,” kata Bejo.

Baca Juga:
Jadwal Lengkap Liga Premier Inggris Minggu Ini, Pekan Ketiga

Djanur baru akan bergabung dalam sesi latihan Persebaya pada 3 September 2018 atau setelah menyelesaikan kursus AFC Pro.

Load More