Husna Rahmayunita | Arif Budi Setyanto
Pelatih Malaysia U-23 E.Elavarasan (kanan). (dok. FAM)

Bolatimes.com - Pelatih Malaysia U-23, E. Elavarasan mengalihkan fokus ke Kualifikasi Piala Asia U-23 2023 usai gagal bersinar di Piala AFF U-23 2023..Ia menyinggung soal proses.

Malaysia gagal meraih target mencapai final Piala AFF U-23 2023. Harimau Muda tumbang dari Vietnam di babak semifinal.

Walau demikian, tim asuhan Elavarasan sempat membuat kejutan dengan mengalahkan timnas Indonesia U-23 di fase grup.

Baca Juga:
Sehari Setelah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Indra Sjafri Ambil Alih Timnas Indonesia U-23

Kala itu, Harimau Muda menang comeback berkat dua gol Fergus Tierney ke gawang Timnas Indonesia U-23 hingga mengubah skor menjadi 2-1.

Bagi Elavarasan, meski menang lawan timnas Indonesia U-23, Malaysia belum tampil memuaskan. Ia pun meminta suporter percaya dengan proses.

"Saya telah menjadi profesional sejak lama. Bagi kami setiap hasil akhir dan proses sangat penting," ucap Elavarasan dikutip dari Makan Bola, Kamis (31/8/2023).

Baca Juga:
Ada 5 Pemain Abroad, Media Vietnam Terperangah dengan Skuad Timnas Indonesia Lawan Turkmenistan

Lebih lanjut, pelatih Malaysia menegaskan akan memfokuskan timnya untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Mereka tergabung dengan Banglades, Filipina, dan Thailand yang menjadi tuan rmah.

"Yang penting kompetisi ini dan kami akan memberikan fokus penuh," ujar Elavarasan lagi.

Adapun Malaysia tergabung di Grup H Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Pertama mereka akan menghadapi Bangladesh pada 6 September 2023.

Baca Juga:
Sempat Digadang Jadi Penerus Lionel Messi, Ansu Fati Kini Dilepas Barcelona ke Brighton

Berikutnya Harimau Muda nakal meladeni Filipina (9 September). Terakhir tim asuhan Elavarasan akan bentrok melawan tuan rumah Thailand (12 September).

Load More