Husna Rahmayunita
Timnas Thailand U-22 usai mengalahkan Singapura 3-1 di laga pembuka grup B SEA Games 2023. (Instagram/@changsuek)

Bolatimes.com - Thailand U-22 meraih hasil positif di laga pembuka grup B SEA Games 2023 setelah mengalahkan Singapura. Begitu juga Vietnam yang berhasil mengalahkan Laos, Minggu (30/4/2023).

Timnas Thailand U-22 mengamankan tiga poin usai membungkam Singapura dengan skor 3-1 di Stadion Visakha, Phnom Penh, Minggu petang.

Gol-gol Thailand dipersembahkan oleh Teerasik Poeimphimai (8'), Achtpol Keereerom (39') dan Purachet Thodsanid (50'). Sedangkan Singapura mendapat gol hiburan lewat Nicky Melvin (42').

Baca Juga:
Kata-kata Anthony Ginting usai Jadi Juara Badminton Asia Championships 2023

Di laga lain, Vietnam U-22 menjinakkan Laos dengan skor 2-0 pada pertandingan yang digelar, Minggu malam.

Young Golden Stars membungkam Laos masing-masing lewat gol cepat Nguyen Van Tung pada menit kedua dan Nguyen Quoc Viet (90+2).

Sejak awal pertanding, Vietnam menunjukkan dominansinya. Pertandingan baru berjalan dua menit, Young Golden Star berhasil mencuri poin.

Baca Juga:
13 Pebulu Tangkis Indonesia Dapat Undangan Tampil di BWF World Championships, Berikut Daftarnya

Selepas itu, kedua tim saling jual beli serangan. Laos mencoba mengejar ketertinggalan poin dari Vietnam, namun tak membuahkan hasil.

Malahan, jelang injury time, Vietnam berhasil menggenappkan keunggulan lewat serangan balik Nguyen Quoc Viet.

Di laga kedua grup B SEA Games 2023, Vietnam akan adu kekuatan lawan Singapura 3 Mei 2023, sedangkan Thailand berjumpa Malaysia pada 6 Mei mendatang.

Baca Juga:
Video Detik-detik Rizky Ridho Gagal Eksekusi Penalti saat Timnas Indonesia U-22 Hajar Filipina

Hasil SEA Games 2023 di laga pembuka Grup B:

Thailand vs Singapura 3-1

Vietnam vs Laos 2-0

Baca Juga:
3 Pemain Kunci Kemenangan Timnas Indonesia U-22 atas Filipina

Load More