Muhammad Ilham Baktora
Pemain PSG, Achraf Hakimi dan Kylian Mbappe yang akan berduel di kompetisi Piala Dunia 2022.

Bolatimes.com - Pertandingan antara Prancis vs Maroko di semifinal Piala Dunia 2022 seperti sudah 'diprediksi' oleh dua sahabat yang bermain di Paris Saint-Germain (PSG). Kylian Mbappe dan Achraf Hakimi pernah berseloroh dalam sebuah sesi latihan bahwa keduanya bisa saja berduel meski masih berseragam PSG.

"Saat kami menghadapi Maroko, saya harus menghancurkan kawan saya," seloroh Mbappe di sebuah ungghan video pada Januari di kanal YouTube PSG, dikutip Rabu (14/12/2022).

Mendengar pernyataan tersebut, Hakimi yang satu lapangan dengan Mbappe bereaksi.

Baca Juga:
Aksi Saddil Ramdani Ledek Ketum PSSI di Dalam Bus Jadi Sorotan, Begini Respons dari Iwan Bule

"Saya akan menendangnya!" balas Hakimi sambil tertawa di video tersebut.

Prancis lolos ke perempat final usai mengalahkan Polandia 3-1. Bertarung di perempat final Les Bleus juga berhasil mengalahkan Inggris hingga melaju ke semifinal.

Sementara Timnas Maroko sukses mengalahkan Spanyol di babak 16 besar setelah menang adu penalti 3-0. Di babak perempat final, Singa Atlas mampu mengalahkan Portugal dengan skor tipis 1-0.

Baca Juga:
Calon Lawan Timnas Indonesia Rilis Skuad Jelang Piala AFF 2022, Banyak Pemain Bintang Absen

Duel dua sahabat itu juga tak kalah menarik dengan performanya selama Piala Dunia 2022. Mbappe dan Hakimi mencatat sebagai pelari kelima tercepat, 35,3 km/jam.

Keduanya memang masih kalah cepat dibanding pemain Ghana, Kamaldeen Sulemana dengan kecepatan 35,7 km/jam. Meski demikian, bisa ditunggu duel adu sprint pemain klub raksasa Prancis di semifinal Piala Dunia 2022.

Maroko dan Prancis dijadwalkan bertanding pada Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB. Sama-sama berambisi meraih tiket ke partai final, keduanya telah ditunggu oleh Argentina yang lebih dulu lolos setelah mengalahkan runner-up Piala Dunia 2018, Kroasia.

Baca Juga:
Hadapi Prancis, Walid Regragui Tak Ingin Puas hanya Bermain di Semifinal Saja

Load More