Arif Budi Setyanto
Pelatih baru Timnas Filipina, Josep Ferre Ybarz. (Twitter)

Bolatimes.com - Pelatih Filipina, Josep Ferre Ybarz mengakui kehebatan Vietnam jelang laga uji coba antara kedua tim yang digelar pada Rabu (14/12/2022) pukul 18.00 waktu setempat.

Filipina dan Vietnam melakukan persiapan untuk Piala AFF 2022 bersama. Kedua tim itu menggelar laga uji coba agar bisa memaksimalkan skuadnya.

Menghadapi Vietnam, pelatih Filipina yang bernama Josep Ferre Ybarz atau Coco menyebut adalah momen yang bagus bagi The Azkals.

Baca Juga:
Tato Unik Fans Argentina, Gambar Selebrasi Lionel Messi saat 'Ejek' Louis van Gaal

"Saya pikir pertandingan itu adlaah peluang bagus bagi Filipina untuk punya peluang menang di uji coba Piala AFF 2022. Vietnam tentu merupakan lawan kuat di kawasan ini dan membantu untuk mencoba dan menguji kemampuan kami," ucap Coco dikutip dari The Thao247, Rabu (14/12/2022).

Vietnam melakukan latihan perdana untuk persiapan Piala AFF 2022. (Dok.VFF)

Lebih lanjut, Josep Ferre mengaku tidak asing dengan Vietnam. Pasalnya ia mengikuti perkembangan tim berjuluk Golden Star Warriors ini.

"Saya dulu mengikuti Vietnam selama bekerja di Thailand. Vietnam telah membuat kemajuan besar belakangan ini dan saya terkesan dengan cara bermainnya. Jadi saya merasa sangat terhormat bisa bertanding serta akan berusaha memberi yang terbaik," imbuhnya.

Baca Juga:
Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022 Malam Ini: Duel Sarat Gengsi Prancis vs Maroko

Padahal Filipina tersendiri tidak akan segrup dengan Vietnam di Piala AFF 2022. The Azkals bakal menghadapi timnas Indonesia.

Skuad Garuda juga telah melakukan persiapan keras jelang Piala AFF 2022. Namun, anak asuh Shin Tae-yong tampak belum dianggap oleh pelatih Filipina.

Adapun pertandingan antara Filipina vs timnas Indonesia bakal tersaji di partai terakhir grup A Piala AFF 2022. Laga itu bisa menjadi penentuan bagi kedua tim untuk melaju ke babak fase gugur.

Baca Juga:
Lionel Messi Pecahkan 4 Rekor Ini usai Bawa Argentina Lolos ke Final Piala Dunia 2022

Load More