Bolatimes.com - Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) telah merilis nama pemain untuk Piala AFF 2022. Teerasil Dangda termasuk pemain yang diboyong Timnas Thailand.
Total ada 24 pemain yang dipanggil ke Timnas Thailand untuk Piala AFF 2022, salah satunya Teerasil yang merupakan pemain veteran.
Meski usianya kini sudah mencapai 34 tahun, Teerasil Dangda tetap menjadi salah satu pemain Thailand yang harus diwaspadai oleh Timnas Indonesia.
Pasalnya, Timnas Indonesia satu grup dengan Thailand di Grup A. Sejak mencatat debut pada usia 19 tahun di timnas Thailand, Teerasil Dangda sejauh ini sukses membukukan 53 gol dari 115 pertandingan.
Lantas, seperti apa sepak terjang dari seorang Teerasil Dangda ini? Berikut ulasan profilnya!
Teerasil Dangda merupakan sosok kelahiran Bangkok, Thailand, pada 6 Juni 1988. Teerasil sudah menyukai sepak bola sejak kecil, di pun menimba ilmu di SBB di kampung halamannya.
Baru di tahun 2003 saat usianya 15 tahun, dia bergabung dengan akademi Assumption College Thonburi. Setelah dua tahun tak kunjung mendapat kesempatan berkarier profesional di sana, Teerasil akhirnya pindah ke Air Technical Training School di musim 2004/05.
Pada musim perdananya itu, dia langsung melakoni debut profesionalnya di Liga Thailand dan mencetak tiga gol dari 6 penampilan buat timnya.
Perjalanan Teerasil Dangda berlanjut dengan bergabung bersama klub Raj Pracha, kemudian Muangthong United pada medio 2006-2007. Di periode itu, dia mencetak 16 gol dan 11 assist.
Bakat Teerasil yang mencolok itu membuatnya mendapat kesempatan trial di Manchester City, bersama dengan dua kompatriotnya di Timnas Thailand, Suree Sukha dan Kiatprawut Saiwaeo.
Tak berlanjut kariernya di The Citizens, Teerasil Dangda sempat bermain untuk tim asal Swiss, Grasshopper. Namun, setelah hanya bermain untuk tim cadangan, Teerasil pulang ke Thailand pada 2009.
Teerasil sempat mencuri perhatian klub-klub Eropa lagi setelah membawa Muangthong juara liga domestik tiga kali. Baru pada Februari 2014, ia dipinjam oleh Almeria hingga akhir musim dan menjadi pemain Thailand pertama yang berkarier di Spanyol.
Perjalanan karier Teerasil masih berlanjut setelah itu. Dia bergabung dengan klub asal Jepang, Sanfrecce Hiroshima, pada Desember 2017. Hanya satu musim Teerasil di sana dengan mencetak 6 gol dari 32 penampilan.
Meski sudah diminta bermain untuk musim selanjutnya, Teerasil memilih pulang ke Muangthong United. Namun pada Januari 2020, Teerasil Dangda kembali ke Jepang dengan bergabung bersama Shimizu S-Pulse. Di J1 League 2020, Teerasil mencetak 3 gol dari 24 laga.
Teerasil akhirnya memutuskan pulang ke Thailand dan bergabung dengan BG Pathum United. Dia masih bermain untuk klub tersebut hingga sekarang.
Di Piala AFF 2022, nama Teerasil Dangda kembali masuk ke dalam skuad Timnas Thailand. Teerasil sendiri memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak di Piala AFF dengan 18 gol.
Berita Terkait
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23 Kontra Irak, Erick Thohir Dituntut Turun Tangan
-
Timnas Indonesia vs Australia Jadi Laga Pembuka Babak 16 Besar Piala Asia, Ini Jadwal Lengkapnya!
-
Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Resmi Digaet Klub Thailand, Prestasi Port FC Dipertanyakan
-
Bukan Timnas Indonesia Top Ranking FIFA di ASEAN, Negara Ini yang Sanggup Menggeser Vietnam
-
Prediksi Skor, H2H, hingga Susunan Pemain Laga Oman vs Thailand di Piala Asia, Siapa yang Berpeluang Menang?
-
Top Skor Piala Asia 2023: Striker Thailand dan Winger PSG asal Korea Selatan Pimpin Klasemen
-
Piala Asia 2023: Thailand Superior, Krigistan Sulit Jebol Gawang Changsuek di Babak Pertama
-
Prediksi Skor dan Line Up Pertandingan Piala Asia antara Thailand vs Kirgistan, Mampukah The War Elephant Menang?
-
Komentar Singkat Bos Persib Soal Dipinjamkannya Tyronne Del Pino ke Klub Thailand
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter