Bolatimes.com - Jadwal Grup B Piala Dunia 2022 akan dibahas dalam artikel kali ini. Menilik komposisi tim, Grup B termasuk ke dalam grup yang cukup menarik untuk diikuti.
Untuk informasi, Grup B Piala Dunia 2022 akan diisi oleh Timnas Inggris, Wales, Iran, dan Amerika Serikat. Di atas kertas, Inggris menjadi tim favorit.
Namun demikian, Wales dan Amerika Serikat yang dihuni oleh banyak pemain top dunia, juga berkesempatan menjadi kuda hitam di Grup B.
Sementara itu, Iran yang menjadi salah satu wakil Asia, nampaknya harus bekerja ekstra keras untuk bisa bersaing di Grup B.
Adapun, laga perdana Grup B baru akan dimulai pada 21 November 2022. Tensi panas diprediksi langsung tersaji karena Inggris akan menghadapi Iran.
Situasi politik di Iran sendiri saat ini sedang tidak kondusif setelah muncul protes besar-besaran setelah terbunuhnya Masha Amini.
Masha Amini terbunuh karena melanggar ketentuan berkerudung yang ketat di Iran. Isu mengenai kebebasan perempuan di Iran memang jadi perhatian belakangan ini, dan Iran dianggap melanggar hak-hak perempuan.
Belum lagi ada tuduhan yang menyebut bahwa Iran membantu Rusia dalam upaya mereka menginvasi Ukraina. Iran disebut memasok persenjataan kepada Rusia.
Atas segala permasalahan ini, FIFA pun didesak untuk mencoret Iran dari Piala Dunia 2022. Meski hingga saat ini, FIFA belum mengeluarkan pernyataan.
Di tengah permasalahan ini, Timnas Iran harus terus mematangkan persiapan menghadapi Piala Dunia 2022. Pasalnya, lawan pertama skuad besutan Carlos Queiroz adalah Inggris.
Adapun, laga ini tercatat menjadi pertemuan pertama Inggris dengan Iran di ranah sepak bola. Keduanya dipastikan akan berusaha meraih kemenangan di pertemuan perdana.
Di laga kedua mempertemukan Wales dengan Amerika Serikat pada laga perdana pada 21 November 2022. Laga ini menjadi pertemuan dua kuda hitam.
Berikut jadwal lengkap Grup B Piala Dunia 2022:
21 November 2022, 20:00 WIB
Inggris vs Iran | Khalifa International Stadium
22 November 2022, 02:00 WIB
Amerika Serikat vs Wales | Ahmad bin Ali Stadium
25 November 2022, 17:00 WIB
Wales vs Iran | Ahmad bin Ali Stadium
26 November 2022, 02:00 WIB
Inggris vs Amerika Serikat | Al Bayt Stadium
30 November 2022, 02:00 WIB
Wales vs Inggris | Ahmad bin Ali Stadium
30 November 2022, 02:00 WIB
Iran vs Amerika Serikat | Al Thumama Stadium
Berita Terkait
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat
-
Peroleh 10 Besar di Portugal, Duo VR46 Bezzecchi dan Diggia Belum Puas
-
Lupakan Insiden di Portugal, Alex dan Marc Marquez Fokus Menatap MotoGP Amerika Serikat
-
Gagal Finis di Portugal, Bagnaia Langsung Alihkan Fokus ke MotoGP Amerika Serikat
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
Jadwal Final Piala Asia 2023: Yordania akan Menantang Iran atau Qatar
-
5 Negara Kandidat Kuat Juara Euro 2024, No 4 Ingin Ukir Sejarah
-
Timnas Italia Diperkuat Pemain Veteran, Begini Peluangnya di Euro 2024
-
Membedah Peta Kekuatan Timnas Inggris di Euro 2024, Potensi Lolos 16 Besar hingga Lawan yang Dihadapi
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter