Arif Budi Setyanto
Timnas Malaysia U-16 vs Kamboja di Piala AFF U-16 2022. (Instagram/@famalaysia)

Bolatimes.com - Striker Malaysia U-17, Dainei Mat Disa menebar ancaman jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Ia punya target pribadi untuk mencetak gol di setiap pertandingan.

Malaysia tergabung bersama timnas Indonesia U-16 di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Tiga negara lainnya adalah Guam, Palestina, dan Uni Emirat Arab.

Semua pertandingan rencananya akan direncanakan di Stadion Pakansari, Bogor pada 1-9 Oktober 2022. Tim muda Harimau Malaya sendiri dikabarkan sudah terbang ke Indonesia.

Baca Juga:
Hasil Liga 1: Barito Putera Bangkit, Persik Kediri Gagal Menang

Jelang kualifikasi ini, striker Malaysia punya target tinggi. Dainei Mat Disa menegaskan bahwa ia ingin mencetak gol di setiap pertandingan, termasuk melawan timnas Indonesia U-16.

"Saya sendiri menetapkan tujuan pribadi untuk mencoba mencetak gol di setiap turnamen yang saya ikuti," ucap Dainei dikutip dari harimaumalaya.com.my pada Kamis (29/9/2022).

Timnas Malaysia U-16 di Piala AFF U-16 2022. (Instagram/@fam_malaysia)

Selain itu, ia juga membeberkan target dari tim pelatih. Osmera Omaro ternyata mengincar tiga kemenangan dari empat laga yang bakal dilakoni.

Baca Juga:
Momen Jaimerson Tampar Yuran Fernandes di Laga Persis Solo vs PSM Makassar

"Target pelatih kami akan berusaha memenangkan semua pertandingan, tapi fokus kami adalah memenangkan tiga pertandingan untuk mengumpulkan 9 poin dan pada saat yang sama dapat memastikan tiket ke Piala Asia U-17 2023," imbuhnya.

Sementara itu, Malaysia akan bertanding melawan Palestina pada 1 Oktober 2022. Itu menjadi pertandingan pertama di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2022.

Setelah itu, Harimau Malaya muda akan melawan Guam (5 Oktober), Uni Emirat Arab (7 Oktober), dan terakhir menghadapi timnas Indonesia U-16 di partai terakhir Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Baca Juga:
Hasil Liga 1: Imbang Lawan Persis Solo, PSM Makassar Gagal Rajai Klasemen

Load More