Gagah Radhitya Widiaseno
Jersey tandang Inter Milan terdapat peta Indonesia (AFP/Michal Cizek)

Bolatimes.com - Ada yang menarik pada jersey Inter Milan. Terdapat peta Indonesia di jersey away Inter Milan.

Inter Milan meluncurkan jersey away pada Agustus 2022 silam. Jersey tersebut ternyata memiliki keunikan tersendiri di mata fans sepakbola Indonesia.

Dalam unggahan akun Twitter @SerieA_Lawas, jersey Inter Milan tersebut memuat sebuah peta Indonesia yang terpampang cukup jelas. Peta Indonesia tersebut terletak di bawah kerah belakang.

Baca Juga:
Debut Bersama Timnas Indonesia, Muhammad Ferrari Bikin Syok Ibunda Tercinta

Jersey away Inter Milan ini memiliki warna dasar putih dengan motif peta yang tersebar secara acak, termasuk Indonesia tersendiri.

Hal ini pun membuat netizen Indonesia mengomentarinya. Tak sedikit dari mereka yang menganggap ada yang hilang pada peta Indonesia.

Baca Juga:
Pengamat Sepakbola Vietnam Mulai Ketar-ketir Lihat Performa Timnas Indonesia, Siap Re-match di Piala AFF 2022?

"Kaya ada yang kurang ya," tulis @Faj***.

"rasis. Maluku-Papua gada," timpal @Teu***.

"Tanpa Maluku dan Papua hmm ok baik," cuit @Doni***.

Baca Juga:
Pengamat Sepak Bola Vietnam Sebut Timnas Indonesia akan Sangat Sulit Dikalahkan Negara ASEAN

Jersey tandang Inter Milan ini sudah dijual ke publik. Menilik dari laman resmi Store Inter.it, jersey tandang ini dibanderol mulai dari 89,99 Euro atau setara dengan Rp 1,32 jutaan.

Jersey ini dibuat dua versi. Warna peta yang tersebar di jersey lebih kontras dipersiapkan untuk kompetisi domestik. Sedangkan warna lebih pudar diperuntukkan khusus ketika berlaga di kompetisi Eropa

Load More