Bolatimes.com - Terdapat beberapa negara yang saat ini berada di ranking 50 besar FIFA yang dianggap cocok untuk menjadi lawan timnas Indonesia pada laga internasional.
Apabila timnas Indonesia mampu menghadapi tim-tim kuat yang berada di ranking 50 besar FIFA, maka peringkatnya akan terdongkrak secara signifikan jika nantinya sukses meraih kemenangan.
Hal itu disampaikan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Menurutnya, lawan-lawan kuat dibutuhkan Timnas Indonesia tak hanya untuk menaikkan ranking FIFA, tetapi juga kemampuan dan mental pemain.
Meski demikian, PSSI hingga kini belum membocorkan siapa negara yang akan jadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday berikutnya. PSSI saat ini tengah berkomunikasi dengan agen untuk menemukan lawan yang sesuai.
"Kami sudah bicara dengan agen yang mendatangkan Curacao. Nanti kami akan cari ranking 50 besar," kata Mochamad Iriawan dalam keterangannya.
“Supaya anak-anak bisa lebih berpengalaman. Ini pengalaman luar biasa saat melawan Curacao,” ia melanjutkan.
Jika dilihat dari daftar 50 besar urutan FIFA saat ini, sebetulnya terdapat beberapa negara yang masih mungkin dihadapi timnas Indonesia dalam ajang internasional yang akan datang.
Berikut negara yang masuk peringkat 50 besar FIFA yang cocok untuk menjadi lawan timnas Indonesia pada ajang persahabatan internasional.
1. Aljazair
Negara di peringkat 50 besar FIFA yang dianggap cocok untuk menjadi lawan timnas Indonesia ialah Aljazair. Saat ini, mereka berada di peringkat ke-41.
Jika dibandingkan negara-negara Afrika lainnya, posisi ini termasuk apik karena berada di peringkat ketujuh dalam Konfederasi CAF.
Meskipun demikian, pemain-pemain yang kini memperkuat Aljazair memang sangat berkualitas. Salah satu yang paling mentereng ialah Riyad Mahrez yang bermain untuk Manchester City.
Itu belum termasuk Ramy Bensebaini (Borussia Monchengladbach), Youcef Atal (OGC Nice), Said Benrahma (West Ham United), dan Ismael Bennacer (AC Milan).
2. Mali
Negara kedua yang bisa dijajaki timnas Indonesia untuk beruji coba pada ajang FIFA Matchday ialah Mali. Negara asal Afrika ini untuk sementara duduk di urutan ke-46 dunia, atau delapan di Afrika.
Sama seperti Aljazair, pemain timnas Mali juga banyak tersebar di Eropa, mulai dari Moussa Marega (FC Porto), Diadie Samassekou (Hoffenheim), Yves Bissouma (Brighton & Hove Albion), Amadou Haidara (RB Leipzig), dan Moussa Djenepo (Southampton).
Meskipun demikian, performa Mali memang cukup menjanjikan. Mereka sempat menumbangkan Zambia 1-0 pada ajang FIFA Matchday yang berlangsung Sabtu (24/9/2022).
Pada Kualifikasi Piala Afrika, mereka juga sukses meraih dua kemenangan beruntun emawan Kongo (4-0) dan Sudan Selatan (3-1).
3. Qatar
Selanjutnya, negara yang berada di urutan 50 besar ranking FIFA asal Asia ialah Qatar. Tuan rumah Piala Dunia 2022 ini dinilai cocok untuk jadi lawan timnas Indonesia.
Untuk saat ini, Qatar berada di urutan ke-48. Level itu sangat baik untuk ukuran negara Asia. Sebab, dengan level itu, saat ini mereka berada di peringkat kelima tertinggi di Asia.
Sepanjang tahun 2022 ini, Qatar setidaknya sudah menjalani empat laga internasional. Dari semua itu, hanya satu laga yang sukses dimenangkan, yakni saat menekuk Bulgaria 2-1.
Sementara itu, dua laga lainnya berakhir imbang, yakni ketika menghadapi Slovenia (0-0) dan Jamaika (1-1). Adapun laga melawan Kanada tumbang dengan skor 0-2.
Meskipun demikian, sebagian besar nama-nama pemain yang memperkuat timnas Qatar memang tak banyak yang kini berkarier di Eropa.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin