Bolatimes.com - Sadio Mane kemungkinan besar bakal meninggalkan Liverpool musim panas ini. Bintang asal Senegal itu ingin mencari tantangan baru dengan gabung raksasa Jerman, Bayern Munich.
Menurut pakar transfer terkemuka, Fabrizio Romano, Bayern Munich menjadi klub terdepan yang akan mengamankan jasa pemain berusia 30 tahun tersebut.
"Sadio Mane telah memutuskan untuk meninggalkan Liverpool musim panas ini #LFC. Dia siap untuk pengalaman baru setelah bertahun-tahun spesial bersama The Reds - itu akan dikonfirmasikan ke klub," tulis jurnalis asal Italia tersebut di akun Twitter-nya pada Minggu.
Baca Juga:
Real Madrid Juara Liga Champions, Florentino Perez: Hari Ini, Kylian Mbappe Sudah Dilupakan
"FC Bayern adalah pesaing kuat - tetapi masih terbuka dan belum selesai karena Sadio ingin menunggu final,'' imbuhnya.
Mane disebut telah mengutarakan keinginannya untuk meninggalkan Anfield kepada para petinggi Liverpool.
Jelang tampil di final Liga Champions yang berakhir dengan kekalahan 0-1 melawan Real Madrid, Mane sempat mengungkapkan akan segera menyampaikan kabar terbaru terkait masa depannya.
Baca Juga:
Gareth Southgate Beri Syarat Marcus Rashford dan Jadon Sancho untuk Kembali ke Timnas Inggris
"Sejujurnya saya pikir jawaban yang bisa saya berikan sekarang adalah saya merasa sangat baik. Dan saya sepenuhnya fokus pada pertandingan hari Sabtu, itulah jawaban yang harus saya berikan sebelum final,'' ujar Mane.
“Saya mencintai apa yang saya lakukan dan saya mengorbankan diri saya sepanjang waktu," tambahnya.
"Saya bekerja keras setiap hari di lapangan dan di gym dan saya menjadi lebih baik dan lebih baik, itu yang paling penting. Saya mencoba yang terbaik untuk membantu tim,'' tandasnya.
Baca Juga:
PT LIB Pastikan Turnamen Pramusim 2022 Bisa Dihadiri Penonton, Kuota Sesuai PPKM
Kontrak Mane tersisa satu tahun lagi di Liverpool, dengan pelatih Jurgen Klopp mengisyaratkan bahwa final Liga Champions mungkin menjadi pertandingan terakhirnya untuk klub.
"Ini adalah saat yang salah untuk membicarakan hal itu. Di mana pun Sadio akan bermain musim depan, dia akan menjadi pemain besar," kata pelatih asal Jerman tersebut.
Mane telah membuat 51 penampilan dan terlibat langsung dalam 28 gol musim ini.
Baca Juga:
Thibaut Courtois, Dicap Playboy hingga Jadi MVP Final Liga Champions
Sadio Mane bergabung ke Liverpool dari Southampton pada Juni 2016 dengan nilai transfer 34 juta poundsterling. Dia total telah tampil 196 kali dan mencetak 90 gol untuk The Reds selama enam musim bersama Liverpool.
Bersama Liverpool, Sadio Mane memenangkan enam trofi termasuk satu Liga Premier Inggris dan Liga Champions.
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
-
Pemain Asal Liverpool Tegaskan Timnas Indonesia akan Jadi Pelampiasan Jepang: Tidak Punya Pilihan Lagi!
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter