Irwan Febri Rialdi
Selebrasi Zlatan Ibrahimovic usai mencetak gol ke gawang Inter Milan. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Bolatimes.com - Aksi penyerang senior Zlatan Ibrahimovic kembali viral dan menggegerkan publik setelah aksinya membuat kaca bus AC Milan retak.

Di media sosial, aksi Zlatan Ibrahimovic yang tertangkap kamera tengah memukul kaca bus AC Milan hingga retak menjadi viral.

Dalam video tersebut, Zlatan Ibrahimovic berada satu bus bersama skuad AC Milan yang tengah melintasi suporter jelang duel melawan Atalanta.

Baca Juga:
Ribka/Febby Libas Ganda Vietnam, Tim Putri Indonesia ke Final SEA Games 2021

Bus yang ditumpangi para pemain AC Milan itu membelah lautan fans yang tampak bersuka cita menyambut gelar juara Liga Italia musim ini.

Saat melihat antusiasme suporter AC Milan di sepanjang jalan, Ibrahimovic tampaknya ikut terbawa suasana. Ia pun bangkit dari bangku dan maju ke depan bus.

Ketika pemain asal Swedia ini sudah berada di depan, ia terlihat menggebrakkan kedua tangannya di kaca seperti hendak mendorong.

Baca Juga:
Putri KW Sukses Bungkam Tunggal Vietnam, Indonesia Berbalik Unggul 2-1 di SEA Games 2021

Pemain berusia 40 tahun itu tampak mengeplak kaca bus sebanyak dua kali. Dari pukulan pertama, Zlatan sudah membuat kaca bus AC Milan itu mengalami keretakan.

Keretakan tampak semakin parah ketika Zlatan mengeplak untuk kedua kali. Aksinya tersebut sempat mendapat respons dari ofisial tim serta supir bus.

Baca Juga:
5 Fakta Menarik Lolosnya Timnas Indonesia U-23 ke Semifinal SEA Games 2021

Supir bus yang menyaksikan kerusakan itu langsung memberi peringatan. Ia tampak menunjuk kaca bus yang dibuat retak oleh eks-pemain Manchester United tersebut.

Sementara itu, duel antara AC Milan melawan Atalanta yang berlangsung di San Siro, Minggu (15/5/2022) itu berakhir dengan suka cita.

Sebab, I Rossoneri sukses menang dua gol tanpa balas lewat gol yang dicetak Rafael Leao (56’) dan Theo Hernandez (75’).

Baca Juga:
Ngamuk! Apriyani/Fadia Hancurkan Ganda Vietnam Tanpa Ampun di SEA Games 2021

Dengan kemenangan ini, AC Milan semakin kokoh di puncak klasemen sementara Serie A 2021-2022 dengan koleksi 83 poin dari 37 laga.

Pada laga pamungkas, AC Milan akan menjalani pertandingan penentuan melawan Sassuolo pada Minggu (22/5/2022).

Kontributor: Muh Adif Setiawan

Load More