Bolatimes.com - Pelatih Timnas Vietnam U-23, Park Hang-seo cemas tak karuan jelang duel melawan Indonesia di laga perdana fase Grup A SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022).
Park Hang-seo memiliki kecemasan tersendiri terhadap anak asuh Shin Tae-yong jelang duel Vietnam melawan Indonesia di SEA Games 2021.
Pertandingan pembuka fase Grup A SEA Games 2021 antara Vietnam dan Indonesia digelar di Stadion Viet Tri, Phu Tho pada pukul 19.00 WIB.
Baca Juga:
Dua Jantung Pertahanan Timnas Indonesia U-23 Resmi Absen Lawan Vietnam
Kekhawatiran Park Hang-seo ini tak lepas dari para pemain timnas Indonesia U-23 yang kebanyakan merupakan alumni dari Piala AFF 2020.
Di mana saat itu anak asuh Shin Tae-yong sukses menahan imbang timnas senior Vietnam di Piala AFF 2020, tak heran mengapa Park Hang-seo takut.
Menurutnya para pemain alumni Piala AFF 2020 dengan tambahan amunisi pemain naturalisasi bakal membuat Indonesia lebih menyeramkan.
Baca Juga:
Hasil Liga Konferensi: AS Roma Tantang Feyenoord di Partai Final
"Setahu saya timnas Indonesia U-23 saat ini memiliki banyak pemain yang telah mengikuti Piala AFF 2020," ucap Park Hang-seo dikutip dari Soha Vn.
"Selain itu, mereka memiliki pemain yang bermain di luar negeri, pemain naturalisasi. Indonesia bermain bertahan dan membawa Vietnam menemui jalan buntu di Piala AFF 2020.
"Apakah Anda punya rencana untuk menghadapinya? Faktanya, kita tidak tahu taktik apa yang akan digunakan Indonesia U-23 saat bertemu Vietnam U-23," imbuhnya.
Baca Juga:
Hasil Liga Europa: Eintracht Frankfurt Tantang Rangers di Final
Lebih lanjut, Park Hang-seo tak segan memuji Shin Tae-yong yang memiliki skuat dengan kekuatan penuh untuk SEA Games 2021, ia menyebut timnas Indonesia U-23 saat ini lebih hebat.
Namun demikian, pelatih asal Korea Selatan ini mengaku siap untuk pertandingan nanti dan mengklaim sudah memiliki srategi khusus meredam amuka Garuda Muda.
"Saya rasa mereka memiliki kekuatan yang sangat kuat. Kekuatan dan jauh lebih kuat dari SEA Games sebelumnya," ujar Park Hang-seo.
Baca Juga:
Shin Tae-yong Optimis Timnas Indonesia U-23 Hajar Vietnam meski Diklaim Lebih Bagus
"Kami selalu berusaha menyiapkan opsi untuk setiap situasi. Bergantung pada situasinya, kami akan membuat rencana untuk mendapatkan hasil terbaik dalam pertandingan." imbuhnya.
(Kontributor: Eko Isdiyanto)
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Hasil Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam, Garuda Muda Pesta Besar!
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin