Bolatimes.com - Pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon memanggil 30 pemain untuk menghadapi FIFA Matchday bulan Maret 2022. Tetapi, formasi pemain diragukan oleh Khalid Ali.
Eks pemain Timnas Malaysia itu tak yakin dengan performa skuad Harimau Malaya dengan pemain dipillih oleh Kim Pan-gon.
Pada ujia coba internasional nanti, Malaysia akan menghadapi Filipina dan Singapura. Sejumlah pemain lama kembali dilibatkan.
Baca Juga:
Minions Siap Tampil di All England 2022, Kevin Sanjaya: Semoga Dapat Hasil Terbaik
Mengutip situs resmi FAM pada Kamis (10/3/2022), dari 30 nama yang dipanggil, ada 15 pemain yang bermain di Piala AFF 2020 lalu mendapatkan panggilan, termasuk Dion Cools.
Melihat pemain yang dipanggil oleh juru latih Korea Selatan itu, eks timnas Malaysia Khalid Ali pesimis sekaligus prihatin. Sebab, masih banyak muka lama.
"Ini pasukan sama, hanya ditambah dua atau tiga pemain saja. Dan kita hanya bisa menduga hasilnya seperti apa," ucap Khalid Ali dikutip dari hmetro.com.my pada Senin (14/3/2022).
Baca Juga:
Link Live Streaming PSM Makassar vs Persela Lamongan, Kick Off 16.00 WIB
"Mungkin Pan-gon tidak ada pilihan. Mungkin itu kelompok pemin berkualitas yang ada di kita sekarang. Ini menunjukkan pemain lain masih jauh lagi untuk bersaing atau masuk skuad timnas," imbuhnya.
Meski begitu, Khalid Ali yakin dengan Kim Pan-gon yang bakal mengubah permainan Harimau Malaya. Sebab, pelatih Korea Selatan dikenal tegas dan keras.
"Di sini peran pelatih baru akan mengubah permainan. Saya kira Pan-gon bakal buat latihan keras kepada pemain."
Baca Juga:
Dibungkam Jepang, Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia Kantongi Tiket ke Piala Dunia 2022
"Kita tahu pelatih dari Korea selalu tegas dan saya ingin lihat pemain kita yang manja bisa ikut cara dia atau tidak," imbuhnya.
Sementara itu, pemusatan latihan yang akan dilakukan oleh timnas Malaysia ini dimulai pada 14 Maret yang digelar di Stadion Bukit Jalil selama delapan hari.
Setelah itu, Harimau Malaya akan terbang ke Singapura untuk menghadapi tuan rumah serta Filipina. Timnas Malaysia juga punya satu jadwal uji coba menghadapi klub Singapura, Albirex Niigita FC.
Baca Juga:
Rayyanza, Anak Raffi Ahmad Didoakan Jadi Striker Timnas Indonesia
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Negara Tetangga Melempem di Piala Asia, Media Korsel Temukan Perbedaan Shin Tae-yong dengan Pelatih Malaysia
-
Pecinta Timnas Indonesia Patut Bersyukur, Warga Malaysia Saja Iri dengan Skuad Shin Tae-yong karena Ini
-
Pratinjau Laga Piala Asia, Malaysia Kontra Bahrain, Prediksi Skor, H2H, dan Susunan Pemain
-
Piala Asia 2023: Malaysia Babak Belur, Tidak Bisa Menyarangkan Gol ke Gawang Yordania
-
Bersinar dengan Sabah FC, Media Malaysia Bahas Saddil Ramdani yang Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia
-
Malaysia Tahan Suriah, Timnas Indonesia Jadi Bahan Ledekan Suporter Jiran
-
Senasib dengan Stefano Lilipaly Bomber Moncer Malaysia Ini Juga Tak Dibutuhkan di Piala Asia 2023
-
Roberto Mancini Kasih Bocoran Nasib Malaysia di Piala Asia 2023, Lebih Hoki dari Timnas Indonesia?
-
Pemain Indonesia yang Pernah Juara Piala Malaysia, Sebuah Turnamen Paling Bergengsi di Negeri Jiran
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter