Bolatimes.com - Timnas Malaysia U-23 dipermalukan oleh Laos dalam pertandingan fase grup B Piala AFF U-23 2022 di Stadion Prince, Phnom Penh, Jumat (18/2) sore WIB. Harimau Muda tumbang 1-2.
Padahal, Malaysia unggul lebih dulu lewat gol Selvan Anbualagan pada injury time babak pertama. Lewat sepakan pojok, ia mampu menceploskan bola melalui kaki kanannya.
Namun, Laos tidak tinggal diam dan mampu bangkit di babak kedua. Sepuluh menit berjalan babak kedua, Laos menyamakan kedudukan via Bounphachan Bounkong. Golnya cukup cantik, ia melewati dua pemain bertahan Malaysia sebelum mencetak gol.
Baca Juga:
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Leeds United vs Manchester United, Manchester City vs Tottenham
Pada menit ke-78, Laos mampu membalikkan keadaan. Phetdavanh Somsanid mampu membuat Laos unggul berkat tandukannya yang tidak mampu dihalau kiper Malaysia.
Hingga waktu tersisa, Malaysia tidak mampu mengejar ketertinggalan. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Laos yang diasuh oleh pelatih asal Jerman, Michael Weiss.
Selanjutnya, Malaysia dan Laos akan kembali bertemu pada pertandingan kedua yang akan digelar di Stadion Prince, pada Senin (21/2/2022) mendatang.
Baca Juga:
Lama Diam di Bench Manchester United, Donny van de Beek Segera Jadi Ayah
Kedua tim terpaksa harus bertanding dua kali di Grup B karena Myanmar mendadak mundur karena kasus positif Covid-19.
Berita Terkait
-
Peter Cklamovski Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia, Target 100 Besar Dunia
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Pecinta Timnas Indonesia Patut Bersyukur, Warga Malaysia Saja Iri dengan Skuad Shin Tae-yong karena Ini
-
Pratinjau Laga Piala Asia, Malaysia Kontra Bahrain, Prediksi Skor, H2H, dan Susunan Pemain
-
Piala Asia 2023: Malaysia Babak Belur, Tidak Bisa Menyarangkan Gol ke Gawang Yordania
-
Bersinar dengan Sabah FC, Media Malaysia Bahas Saddil Ramdani yang Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia
-
Malaysia Tahan Suriah, Timnas Indonesia Jadi Bahan Ledekan Suporter Jiran
-
Roberto Mancini Kasih Bocoran Nasib Malaysia di Piala Asia 2023, Lebih Hoki dari Timnas Indonesia?
-
Pemain Indonesia yang Pernah Juara Piala Malaysia, Sebuah Turnamen Paling Bergengsi di Negeri Jiran
-
Jordi Amat Langkahi Prestasi Legend Timnas Indonesia usai Juara Piala Malaysia 2023
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Pecah Rekor, Erling Haaland Perpanjang Kontrak 10 Tahun di Manchester City
-
Hasil Drawing Piala Dunia Antarklub 2025, Grup G Seram
-
Diminati Man City, Tijjani Reijnders: Saya Akan Tandatangani Kontrak Baru di AC Milan
-
Tragedi Memilukan! Buntut Kontroversi Wasit, Bentrokan Suporter Tewaskan Puluhan Orang
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin