Irwan Febri Rialdi
Khuwailid Mustafa, pesepak bola Indonesia di Qatar. (Instagram/@khuwailidm)

Bolatimes.com - Beberapa waktu ke belakang sempat ramai perbincangan pemain keturunan sulit mendapatkan kesempatan bermain untuk Timnas Indonesia.

Pemain keturunan Indonesia sendiri nyatanya cukup banyak tersebar di berbagai belahan dunia. Beberapa di antara mereka bahkan mentas di liga-liga yang terbilang mentereng dan lebih kuat daripada liga di Indonesia.

Di lain sisi, pelatih Shin Tae-yong dikabarkan sedang mencari pemain-pemain keturunan Indonesia untuk memperkuat skuat 'Merah Putih'. Salah satu pemain keturunan Indonesia yang merumput di luar negeri adalah Ahmad Al-Khuwailid Mustafa.

Baca Juga:
Profil Romeo Beckham, Anak David Beckham yang Baru Teken Kontrak

Kabar dipantaunya Ahmad Al-Khuwailid disampaikan oleh Jeon Seok yang menjadi penerjemah Shin Tae-yong. Dilansir Transfermarkt, Ahmad Al-Khuwailid saat ini memperkuat klub kasta pertama Liga Qatar, yaitu Qatar SC.

Qatar SC sendiri baru saja mendatangkan Javi Martinez setelah sang pemain tidak memperpanjang kontraknya bersama Bayern Munich. Javi Martinez bergabung dengan Qatar SC per 20 Juni lalu.

Lantas, siapa Ahmad Al-Khuwailid sampai menjadi pemain yang dipantau oleh Shin Tae-yong?

Baca Juga:
Declan Rice, Bintang Muda Timnas Inggris yang Tak Pernah Minum Bir

Profil Ahmad Al-Khuwailid

Khuwailid merupakan pemain kelahiran Lhokseumawe dari pasangan Mustafa Ibrahim dan Yulizar Syamsuddin pada 29 Januari 2000. Bersama keluarganya, dia sudah pindah ke Qatar sejak usia 6 tahun.

Di Qatar, Khuwailid berkenalan dan berlatih sepakbola lewat komunitas di komplek perumahannya. Pengalaman itu terjadi pada 2007, saat dirinya menginjak usia tujuh tahun.

Baca Juga:
Pujian Siva Aprilia Untuk yang Rajin Olahraga dan Makan Sehat

Saat menginjak usia 10 tahun, dia bergabung dengan akademi Aspire di Qatar pada 2010. Satu tahun kemudian, dia pindah ke Al-Duhail.

Cukup lama Khuwailid bersama tim junior Al-Duhail. Ia sukses bersama timnya di level junior yakni U-19. Ahmad Al-Khuwailid sukses menyabet satu Piala (Cup) U-19.

Dia juga sukses meraih gelar juara Liga Qatar U-23 bersama Al-Duhail U-23 pada musim 2018/19. Dia pun dipromosikan ke tim utama di musim 2019/20.

Baca Juga:
Nasib Tragis Gai Assulin, Messi dari Israel yang Kini Terdampar di Serie D

Meski jarang mendapatkan menit bermain dan lebih sering duduk di bangku cadangan, Ahmad Al-Khuwailid tercatat menjadi bagian skuat Al-Duhail yang meraih gelar juara Liga Qatar 2019/20.

Di musim 2020/21, Ahmad Al-Khuwailid mendapat lebih banyak kesempatan dengan tampil dua kali di Piala Qatar. Setelah itu, dia pindah ke Qatar SC dan mencatatkan satu kali penampilan di Liga Qatar musim lalu.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Load More