Bolatimes.com - Jelang penutupan bursa transfer musim panas, Arsenal sukses mendatangkan bek asal Jepang Takehiro Tomiyasu. Pemain 22 tahun itu direkrut dari tim Italia, Bologna.
Kesepakatan tersebut dilaporkan bernilai sekitar 19,8 juta poundsterling, dengan kontrak jangka panjang bagi Takehiro Tomiyasu di Arsenal.
Manajer Arsenal Mikel Arteta berharap kedatangan Tomiyasu dapat memberikan dorongan yang sangat dibutuhkan timnya, terutama di lini pertahanan mengingat mereka telah kebobolan sembilan gol dalam tiga pertandingan awal Liga Premier musim ini.
Baca Juga:
Sudah Terdaftar di La Liga, Aguero akan Debut di Barcelona pada Bulan Ini
Tomiyasu adalah bek ketiga yang dibawa klub di bursa transfer musim panas tahun ini setelah Ben White dan Nuno Tavares.
Pemain berusia 22 tahun, yang bisa bermain sebagai bek kanan atau bek tengah tersebut, diharapkan bisa mendongkrak performa lini belakang The Gunners.
Tomiyasu memiliki tinggi badan yang cukup mumpuni, namun mampu bergerak sangat cepat dan kuat dalam bertarung memperebutkan bola.
Baca Juga:
Griezmann Didepak, Barcelona Rekrut Penyerang 31 Tahun Asal Belanda
Pemain 22 tahun itu memiliki kemampuan yang sangat baik dalam membaca permainan.
Dilansir Football London, berdasarkan catatan statistik, Tomiyasu musim lalu mencatatkan tingkat keberhasilan duel defensif sebesar 63 persen. Ketika bermain di posisi bek tengah, pemain itu bahkan mencatatkan 66 persen keberhasilan dalam berduel dengan lawan.
Dengan kecepatannya, Tomiyasu mampu menutup celah yang terbuka saat penyerang lawan. Kecepatan tersebut juga bisa sangat membantu Arteta. Jika dimainkan di posisi bek kanan, Tomiyasu diprediksi bisa bergerak cepat dalam mengisi posisi sayap ke atas dan ke bawah.
Baca Juga:
Gagal Meminang Kylian Mbappe, Ini yang Dilakukan Real Madrid
Tomiyasu bukan tipe pemain yang melepas banyak umpan silang ke kotak pertahanan lawan. Namun, pemain internasional Jepang itu adalah pengumpan bola yang luar biasa.
Baik bermain di jantung pertahanan, atau dalam peran full-back yang lebih luas, Tomiyasu memiliki ketenangan yang luar biasa ketika memegang bola.
Dengan segala kelebihan yang dimiliki Tomiyasu, Arteta pastinya berharap trend kebobolan Arsenal akan terhenti. Performa The Gunners pun ditargetkan meningkat, karena jika tidak, bukan tidak mungkin Arteta akan hengkang lebih cepat dari Emirates Stadium.
Baca Juga:
Jack Wilshere Diundang Berlatih di Klub Italia Milik Orang Indonesia
(Syaiful Rachman)
Berita Terkait
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Pemain Arsenal Kritik Keras Jadwal Piala Asia 2023, Merasa Aneh Lawan Timnas Indonesia di Tengah Kompetisi
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Jay Idzes Resmi Jadi WNI, Banjir Dukungan Publik Hingga Pemain Bologna dan Ragnar Oratmangoen
-
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul
-
Kondisi Juergen Klopp Setelah Ditabrak Kostas Tsimikas
-
Manchester United Dibuat Pesakitan West Ham, Erik Ten Hag Keluhkan Soal Ini
-
Gol Spektakuler Mantan Pemain Persib Dikenang Hingga Diunggah Didier Drogba
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter