Rauhanda Riyantama
Penyerang AC Milan, Samuel Castillejo merayakan golnya ke gawang Sassuolo bersama Hakan Calhanoglu pada 30 September 2018 (Miguel Medina/AFP)

Bolatimes.com - Kejadian mengerikan dialami bintang AC Milan, Samu Castillejo. Pemain 25 tahun itu dilaporkan menjadi korban perampokan kawanan bersejata.

Menurut laporan Football Italia, insiden tersebut terjadi pada Selasa (9/6/2020) kemarin. Castillejo yang sedang mengendarai mobilnya tiba-tiba didatangi dua orang bersenjata saat berhenti di lampu merah.

Akibat kejadian tersebut, Castillejo kehilangan jam tangan mewahnya. Selain itu ia hampir meregang nyawa lantaran ditodong pistol oleh perampok.

Baca Juga:
Lagi, Victor Igbonefo Dikaruniai Anak Laki-laki

Beruntung, Castillejo dilaporkan tak mengalami luka-luka, hanya saja lumayan terkejut akibat perampokan tersebut. Kini ia kabarnya sudah melaporkan ke pihak kepolisian terkait peristiwa yang baru saja dialami.

Tak lama setelah itu, Castillejo langsung menceritakan kejadian mengerikan itu di akun Instagram pribadinya. Eks pemain Villareal itu mengaku ditodong pistol di bagian wajahnya.

''Apakah semua baik-baik saja di Milan? Dua orang baru saja merampok saya sambil menodongkan senjata ke wajah saya,'' ujar Castillejo.

Baca Juga:
Kasihan, Mario Balotelli Ditolak Ikut Sesi Latihan Brescia

Sementara itu, Castillejo sendiri bergabung dengan AC Milan dari Villarreal pada 2018, dengan mahar sebesar 21 juta euro. Sejauh ini, ia sudah mencatatkan 59 penampilan di semua ajang plus torehan lima gol serta delapan assist.

Pada musim 2019/2020, Castillejo sedikit mengalami penuruna performa. Ia tercatat baru tampil 19 kali dengan koleksi satu gol dan empat assist.

Baca Juga:
Bertengkar di Apartemen, Pacar Ibu Neymar Terima 12 Jahitan di Lengan

Load More