Bolatimes.com - Pemain Atletico Madrid, Marcos Llorente menjadi pahlawan timnya saat menyingkirkan juara bertahan Liverpool dari Liga Champions. Ia menyaksikan kemenangan itu berulang-ulang selama masa karantina.
Llorente mencetak gol untuk Atletico pada babak perpanjangan waktu pertama dalam leg kedua 16 besar di Merseyside pada 11 Maret dan kemudian mencetak gol lagi sebelum Alvaro Morata memastikan kemenangan tim tamu 3-2 guna mengamankan kemenangan 4-2 dalam agregat.
"Kami semua senang sekali malam itu. Saya menyaksikan lagi pertandingan itu beberapa kali dalam beberapa bulan terakhir ini," kata Llorente kepada stasiun radio Spanyol Cadena Ser, Jumat (6/5/2020).
Baca Juga:
Kenalin Rebecca Prodan, Model Cantik Berusia 21 Tahun Pemilik Klub Rumania
Dia mengaku selama berada di rumah saat lockdown itu dia menghabiskan waktu guna menyaksikan lagi laga tersebut.
"Dan setiap kali saya menyaksikannya bulu kuduk saya berdiri (terkesima). Saya menyaksikan seluruh pertandingan itu beberapa kali dan waktu ekstra tiga atau empat jam," sambung dia seperti dikutip Antara dari Reuters.
Sebagai keponakan legenda Real Madrid yang enam kali menjuarai Piala Eropa, Paco Gento, Llorente berdampak kecil kepada Atletico sejak pindah dari Real tahun lalu dan baru tiga gol dia cetak sebelum dua golnya ke gawang Liverpool itu.
Baca Juga:
Jadon Sancho Cs Langgar Protokol Kesehatan, Bos Dortmund Membela
Beberapa pekan setelah menyingkirkan tim asuhan Juergen Klopp tersebut, Llorente mengungkapkan dalam akun Instagram-nya bahwa dia menamai anjingnya dengan "Anfield".
Kemenangan atas Liverpool adalah pertandingan terakhir Atletico Madrid sebelum musim kompetisi La Liga Spanyol dihentikan gara-gara pandemi.
Mereka sudah kembali berlatih awal Mei lalu dan dilanjutkan ke latihan berkelompok bulan ini sebelum menggulirkan lagi musim yang tertunda pekan depan.
Baca Juga:
Salip Liverpool, Chelsea Selangkah Lagi Dapatkan Timo Werner
Berita Terkait
-
Miroslav Fernando Kembangkan Talenta di Eropa usai Terpental dari Seleksi Timnas Indonesia U-16
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
-
Pemain Asal Liverpool Tegaskan Timnas Indonesia akan Jadi Pelampiasan Jepang: Tidak Punya Pilihan Lagi!
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter