Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Jurgen Klopp memberi selamat Carlo Ancelotti usai Napoli mengalahkan Liverpool pada laga penyisihan grup Liga Champions, Rabu (18/9/2019) dini hari tadi. [ALBERTO PIZZOLI / AFP]

Bolatimes.com - Keberhasilan Napoli melumat Liverpool di laga perdana Liga Champions, tak membuat sang pelatih, Carlo Ancelotti besar kepala. Ia justru mencoba menenangkan Jurgen Klopp agar tak terlampau risau atas kekalahan perdananya.

Napoli sukses menundukkan Mohamed Salah dan kawan-kawan pada lawatannya ke Stadion San Paolo, Naples, Italia, Rabu (18/9/2019) dini hari WIB. Melakoni laga perdana di Liga Champions musim ini, The Reds kalah dengan skor 0-2 atas tuan rumah.

Meski menguasai penguasaan bola lebih besar dibanding Napoli, nyatanya Virgil van Dijk dan kawan-kawan harus menelan kekalahan yang sama seperti musim sebelumnya di leg kedua Liga Champions.

Baca Juga:
Hasil Lengkap Laga Liga Champions Hingga Dini Hari Tadi

Kendati demikian, Carlo Ancelotti mengapresiasi permainan Liverpool yang dinilai cukup merepotkan Lorenzo Insigne. Ia mengatakan tak perlu khawatir jika nantinya akan kembali difavoritkan sebagai peraih trofi Liga Champions.

"Tidak perlu khawatir atas kekalahan di Naples ketika Anda akhirnya menjuarai Liga Champions," ungkap dia dikutip dari Mirror.

Pemain depan Napoli Hirving Lozano (kiri) dan pemain tengah Liverpool Jordan Henderson melakukan sundulan selama pertandingan pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions, Napoli melawan Liverpool di Stadion San Paolo, Naples, Italia, Rabu (18/9) dini hari WIB. [Andreas SOLARO / AFP]

"Selalu sulit ketika berhadapan dengan Liverpool dari menit pertama hingga akhir. Kita seperti mengorbankan diri, namun tanpa kehilangan identitas kami (saat bermain). Strateginya adalah bermain secara tertata. Menekan jika memungkinkan, tapi juga bertahan sekuat mungkin saat dibutuhkan," tutur dia.

Baca Juga:
Bisa Cetak Sebiji Gol Saja, Sadio Mane Bakal Saingi Rekor Legenda Chelsea

"Kami melakukannya dengan baik. Kami harus memahami momentum yang berubah-ubah dalam permainan. Ketika Liverpool mengusai lapangan kami bertahan dan sesekali mengambil kesempatan (menyerang)."

"Ini permainan yang seimbang. Jadi kami sebut permainan ini bagus, karena saya anggap mereka tim terbaik di Eropa," pungkas pelatih 60 tahun ini.

Terpisah kemenangan Napoli mengantarkan posisinya di peringkat dua di Grup E Liga Champions 2019/20. Sementara Liverpool berada di peringkat tiga.

Baca Juga:
Cuma 21 Menit, Ganda Putra Indonesia Ini Kandaskan Thailand di China Open

Posisi puncak Grup E ditempati oleh Salzburg yang menang selisih poin usai melumat KRC Genk dengan skor 6-2.

Load More