Rauhanda Riyantama
Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe. (Suara.com/Adie P)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, akhirnya secara resmi mengumumkan daftar 27 pemain yang dipersiapkan untuk menghadapi Timnas Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Sekilas, tidak ada perubahan yang mencolok dari daftar pemain Timnas Malaysia yang sebelumnya dipanggil untuk bermain di Piala AFF 2018. Nama striker gaek Norshahrul Idlan Talaha kembali mendapat kesempatan.

Kemudian, pemain naturalisasi asal Gambia, Mohamadou Sumareh, juga dipersiapkan untuk mengarungi laga berat di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Ia akan bekerja sama dengan Safawi Rasid hingga Nor Azam Abdul Azih di lini tengah Harimau Malaya.

Baca Juga:
Link Siaran Langsung Bhayangkara FC vs PSIS Semarang, Menanti Tuah Banur

Beberapa pemain muda seperti Dominic Tan dan Daniel Amier dipanggil oleh Tan Cheng Hoe untuk meningkatkan kekuatan Timnas Malaysia. Menariknya, belum ada nama Liridon Krasniqi asal Kosovo dan Guilherme De Paula dari Brasil yang kabarnya sedang dinaturalisasi.

Pertandingan antara Timnas Malaysia melawan Indonesia akan dilaksanakan pada 5 September 2019. Rencananya, duel yang diprediksi berlangsung panas ini akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Namun, sebelum pertandingan itu, skuat Harimau Malaya akan menjalani satu kali laga uji coba melawan Yordania pada 30 Agustus 2019. Setelah melawan Yordania, Tan Cheng Hoe akan mencoret empat pemain dan menentukan 23 pemain final untuk melawan skuat Garuda.

Baca Juga:
Resmi, Eks Pelatih Klub Liga 2 Tukangi PSIS Semarang

Dilansir dari laman resmi Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), berikut daftar 27 pemain Timnas Malaysia yang dipanggil oleh Tan Cheng Hoe.

Kiper:
Mohd Farizal Marlias
Muhammad Hafizul Hakim Khairul Nizam Jothy
Mohd Ifwat Akmal Che Kassim

Bek:
Adam Nor Azlin
La'Vere Corbin-Ong
Shahrul Mohd Saad
Nazirul Naim Che Hashim
Matthew Davies
Muhammad Syahmi Safari
Muhammad Irfan Zakaria
Dominic Tan Jun Jin

Baca Juga:
Dembele Absen Lima Pekan, Barcelona Krisis Penyerang

Pemain tengah:
Mohamed Syamer Kutty Abba
Muhammad Safawi Rasid
Muhammad Akhyar Abdul Rashid
Brendan Gan
J.Partiban
Mohamadou Sumareh
Muhamad Nor Azam Abdul Azih
Mohd Faiz Mohd Nasir
Muhammad Akram Mahinan
Muhammad Hadin Azman
Muhammad Daniel Amier Norhisham

Penyerang:
Norshahrul Idlan Talaha
Muhammad Syafiq Ahmad
Ahmad Hazwan Bakri
Muhammad Shahrel Fikri Md Fauzi
Muhamad Jafri Muhamad Firdaus Chew

Load More