Rauhanda Riyantama
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp (PAUL ELLIS / AFP)

Bolatimes.com - Jurgen Klopp bisa dibilang sebagai salah satu pelatih terbaik saat ini. Namun, klub peminat pelatih asal Jerman itu dipastikan bakal gigit jari karena Klopp bertekad memegang teguh komitmen bersama Liverpool.

Klopp sempat mencuri perhatian ketika tidak bersedia membahas kontrak barunya bersama Liverpool. Apalagi, setelah mengantarkan Liverpool juara Liga Champions 2018/2019, ia sempat dikaitkan dengan berbagai klub, seperti Juventus, Bayern Munchen, hingga Real Madrid.

Namun, Klopp menegaskan bahwa dirinya tidak akan meninggalkan Liverpool dalam waktu dekat. Setidaknya, ia akan terus berada di Anfield hingga tiga tahun ke depan atau sampai Juni 2022. Sebab, ia ingin menghormati kontrak.

Baca Juga:
Pertama Kali Tampil Starter, Egy Maulana Bawa Lechia Gdansk Petik Satu Poin

Di sisi lain, pelatih asal Jerman itu masih bungkam apakah akan pergi setelah kontrak di Liverpool berakhir. Ia mengaku masih terlalu dini untuk memikirkan kemungkinan tersebut dan lebih memilih untuk fokus meraih prestasi bersama Sadio Mane cs.

"Saya tidak akan pergi sebelum kontrak berakhir. Itu yang saat ini saya pegang. Itulah sebabnya kontrak itu penting. Kami punya cukup waktu untuk mengambil keputusan tentang itu. Tidak perlu melakukannya sekarang. Tiga tahun benar-benar agak dini untuk diperhatikan. Itu hanya kontrak," ujar Klopp, dikutip dari Sportskeeda, Senin (29/7/2019).

"Kami semua ingin mempertahankan apa yang kami capai di masa lalu, tapi akan lebih baik jika ada langkah maju musim depan. Tapi jelas hal itu tidak bisa anda lakukan hanya dalam tiga atau empat tahun, Anda butuh waktu yana tidak sebentar untuk membuat sebuah peningkatan," imbuhnya.

Baca Juga:
Liverpool Resmi Rampungkan Transfer Wonderkid Fulham, Harvey Elliott

Jurgen Klopp memang sukses membuat Liverpool menjadi tim yang disegani di Inggris dan Eropa. Ia sudah dua kali mengantarkan The Reds ke final Liga Champions dalam dua musim terakhir. Kemudian, di Liga Primer Inggris 2018/2019, Liverpool hanya kalah sekali, tetapi belum beruntung untuk meraih trofi karena hanya finis di posisi kedua.

Load More