Bolatimes.com - Timnas Chile akan menantang Peru di Laga kedua babak semifinal Copa America 2019, Kamis (4/7/2019) pagi pukul 07.30 WIB.
Pemenang laga Chile vs Peru besok pagi di Arena do Gremio, Porto Alegre, akan menghadapi Brasil di laga final Copa America 2019.
Seperti diketahui, pada laga pertama semifinal, Brasil mengalahkan Argentina 2-0 dalam Superclasico yang dihelat Rabu (3/7/2019) pagi WIB.
Baca Juga:
Kembali Cetak Gol, Simic Bawa Persija Raih Kemenangan Perdana di Liga 1
Chile sendiri berhak tampil di semifinal setelah mengeliminasi salah satu tim yang sejatinya difavoritkan untuk menjuarai Copa America tahun ini, yakni Kolombia.
Bermain imbang 0-0 di waktu normal, Chile menang adu penalti dengan skor 5-4.
Sementara itu, Peru juga lolos ke semifinal via adu penalti, usai menyingkirkan Uruguay yang notabene juga merupakan salah satu tim favorit juara.
Baca Juga:
Stadion Patriot Dipakai Persija, Bhayangkara FC Pindah Markas
Bermain imbang 0-0 sepanjang waktu normal, Peru juga menang dengan skor 5-4.
Yang patut jadi perhatian Peru, tentunya adalah kebangkitan Alexis Sanchez, megabintang Timnas Chile yang sejatinya tampil melempem dalam satu setengah tahun terakhir di level klub bersama Manchester United.
Sanchez praktis jadi aktor utama Chile bisa sampai di fase semifinal Copa America 2019.
Baca Juga:
Bobol Gawang Argentina, Selebrasi Gabriel Jesus Sindir Sergio Aguero?
Dari empat pertandingan yang telah dijalani, penyerang berusia 30 tahun itu telah mengemas dua gol plus satu assist untuk La Roja --julukan Timnas Chile.
Dan di babak perempatfinal lalu, saat Chile menyingkirkan Kolombia, Sanchez merupakan eksekutor penalti yang menentukan kemenangan La Roja.
Jadwal Semifinal Copa America 2019:
Baca Juga:
Vidal Tak Peduli Jika Neymar Benar akan Kembali ke Barcelona
Kamis (4/7/2019)
07.30 WIB - Chile vs Peru - Arena do Gremio, Porto Alegre
Berita Terkait
-
Gabung di Grup C, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Asia U-23 Hari Ini: Taiwan vs Turkmenistan hingga Vietnam vs Guam
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Waktunya Ciptakan Sejarah!
-
Jadwal Lengkap Piala AFF U-23 2023: Timnas Indonesia U-23 Langsung Saling Sikut dengan Malaysia
-
Jadwal Lengkap PSM Makassar di Liga 1 2023/2024, Sang Juara Bertahan Hadapi Lawan Berat pada Laga Perdana
-
Jadwal Lengkap Persebaya Surabaya di Liga 1 2023/2024, Laga Perdana Jumpa Persis Solo
-
Jadwal Lengkap Arema FC di Liga 1 2023/2024, Dewa United akan Jadi Ujian Perdana
-
Beda Banget dengan Elkan Baggott, Pemain Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Pilih Buang Jersey Hasil Barter
-
Sinis Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023, Media Vietnam: Kompensasi dari FIFA
-
Breaking News! Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter