Galih Priatmojo
Aksi Leroy Sane saat laga melawan Schalke pada 20 Februari 2019 (Odd Andersen/AFP)

Bolatimes.com - Rumor bahwa Bayern Munchen tengah mendekati penggawa Manchester City Leroy Sane sepertinya benar. Hal itu setidaknya terungkap dari pernyataan Presiden klub Bayern Munich Uli Hoeness yang sedang mempertimbangkan memboyong eks pemain Schalke 04 itu.

Pemain berusia 23 tahun itu bergabung dengan Manchester City dari Schalke tiga tahun lalu. Namun pemain internasional Jerman itu dikabarkan ingin hengkang dari Etihad Stadium karena kurang jam terbang.

Manajer Manchester City Pep Guardiola sempat menyatakan bahwa dia ingin tetap mempertahankan Sane yang akan habis kontraknya pada musim panas 2021 mendatang.

Baca Juga:
Ganda Campuran Pastikan Indonesia Maju ke Semifinal Piala Sudirman 2019

Sementara Bayern Munich dikabarkan tertarik untuk mendapatkan Leroy Sane. Apalagi klub raksasa Jerman ini akan kehilangan dua pemain sayap senior mereka, Franck Ribery dan Arjen Robben di akhir musim ini.

Winger Manchester City dan Timnas Jerman, Leroy Sane (Oli SCARFF / AFP)

Presiden klub Bayern Munich Uli Hoeness pun mengakui bahwa Leroy Sane adalah targetnya. "Kami sedang mempertimbangkan dia," ungkapnya kepada Suddeutsche Zeitung.

Pada musim ini, Leroy Sane tercatat 30 kali menjadi starter dari total 47 penampilan di semua kompetisi. Dari jumlah itu, ia mencatatkan 16 gol dan 18 assist.

Baca Juga:
Tak Mau Rusuh Lagi, Keamanan Laga PSS Sleman vs Semen Padang Diperketat

Selain Leroy Sane, Bayern Munich juga dikabarkan sedang mendekati bintang RB Leipzig, Timo Werner dan juga gelandang Atletico Madrid, Rodri. 

Load More