Bolatimes.com - Final Macau Open 2019 diwarnai laga derby ganda putra asal China, Minggu (3/11/2019).
Berlaga di Tap Seac Multisport Paviliun, Macau, pasangan Li Junhui/Liu Yuchen berhasil menundukkan seniornya, Huang Kaixiang/Liu Cheng.
Pertarungan antara sesama wakil China ini berlangsung dengan rubber game.
Baca Juga:
Pep Guardiola Tuding Sadio Mane Tukang Diving
Twin Tower julukan untuk Li Jun Hui/Liu Yuchen berhasil mencuri gim pertama dengan skor telak yakni 21-8.
Namun di gim kedua, sang senior, Huang Kaixiang/Liu Cheng mampu membalikkan keadaan dengan menang 21-18.
Memaksakan rubber game, kedua pasangan bermain ketat di gim ketiga. Kaixiang/Liu Cheng nyaris menang setelah memimpin perolehan skor hingga match poin.
Baca Juga:
Frank Lampard berhasil Sentuh Rekor Separuh Abad Milik Bobby Campbell
Namun permainan yang kurang tenang justru membuat keberuntungan berbalik ke junior mereka hingga memaksakan deuce 20-20.
Li Jun Hui/Liu Yuchen pun berhasil menutup pertarungan setelah pasangan Kaixiang/Liu Cheng membuat kesalahan saat mencoba bermain netting. Musuh bebuyutan The Minions itupun menang dengan skor 22-20.
Yang mencuri perhatian di laga tersebut, Liu Cheng sempat membanting raketnya lantaran gregetan kesulitan untuk memenangkan laga, padahal sudah sempat unggul poin.
Baca Juga:
Iwan Bule Indikasikan Pelatih Timnas Indonesia Simon McMenemy Diganti
Namun aksi banting raketnya itu justru membuatnya mendapatkan kartu merah dari wasit.
Aksi gregetan Liu Cheng hingga banting raket itupun sempat trending di Twitter.
Beragam tanggapan dari para netizen pun bermunculan.
Baca Juga:
Belasungkawa untuk Afridza Trending, Netizen Kaitkan dengan Simoncelli
"Gue jadi Liu Cheng tuh raket gue hantam ke Kaixiang, not gonna lie," tulis akun @siskaaatck.
"Liu Cheng kasian, dia kesel banget kayanya wkwkwk, raketnya sama dia banting sampe penyok," tulis akun @dndlarissa.
"Pukpuk mas Liu Cheng," tulis akun @WYXiaoli_YYang.
"Liu Cheng diem aja aku mah takut. Ini segala pakai banting raket serem banget," kata akun @sintaSnaap.
Tercatat ini kemenangan kedua Li/Liu atas pasangan Huang/Liu Cheng. Sebelumnya mereka pernah bersua di perempat final Korea Open 2019.
Pada pertarungan yang berlangsung dengan rubber game tersebut, Li/Liu menang dengan skor 21-14, 17-21, 22-20.
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat