Irwan Febri Rialdi
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandez, saat mengeksekusi penalti ke gawang Tottenham. (Shaun Botterill/AFP).

Bolatimes.com - Manchester United melewatkan peluang untuk bisa menembus posisi empat besar klasemen sementara Liga Inggris 2019/2020 setelah nyaris kalah di markas Tottenham Hotspur.

Manchester United bermain imbang 1-1 saat menghadapi Tottenham dalam lanjutan Liga Inggris 2019/2020 di Totteham Hotspur Stadium, Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB.

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer ini bahkan kebobolan lebih dulu pada menit ke-27 lewat Steven Bergwijn. Setelah melewati dua pemain bertahan Setan Merah, ia melesakkan sepakan keras yang tak mampu dihalau David de Gea.

Baca Juga:
Barcelona Ditahan Sevilla, Berikut Klasemen Terbaru La Liga Spanyol 2019/20

Namun, di babak kedua atau menit ke-80, Manchester United berhasil menyamakan kedudukan lewat titik putih setelah Paul Pogba terjatuh di kotak terlarang.

Bruno Fernandes yang mengeksekusi tendangan penalti dengan mudah mengelabuhi kiper Tottenham. Skor 1-1 kemudian bertahan hingga waktu bubar.

Tambahan satu poin membuat Manchester United gagal menggeser Chelsea di posisi sempat besar dengan koleksi 46 poin dari 30 laga, sementara Tottenham berada di urutan ke delapan dengan raihan 42 poin.

Baca Juga:
Jadwal La Liga Pekan Ini, Ada Sevilla Vs Barcelona

Di pertandingan lainnya, Norwich City terbantai di kandang sendiri saat menjamu Southampton. Mereka dihajar tiga gol tanpa balas lewat aksi Danny Ings pada menit ke-49, Stuart Armstrong (54'), dan Nathan Redmond (79').

Hasil pertandingan Liga Inggris, Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB:

Norwich City 0-3 Southampton
Tottenham 1-1 Manchester United

Baca Juga:
Cerita Mantan Pemain Boca Juniors yang Ngaku Pernah Diculik Alien

Klasemen Liga Inggris 2019/2020:

Klasemen sementara Liga Inggris, Sabtu (20/6/2020). (Dok. Flashscore).

Load More