Bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes baru saja membuat debut sebagai pemain pertama Indonesia yang bermain di Serie A Italia ketika turut mengantarkan Venezia mencuri satu poin dari kandang Fiorentina di Stadion Artemio Franchi pada Minggu.
Dalam laga yang berakhir dengan skor 0-0 itu, Jay tampil solid di lini belakang. Ia diturunkan sebagai starter oleh pelatih Venezia Eusebio Di Francesco dalam formasi tiga bek bersama Marin Sverko dan Giorgio Altare.
Pada debutnya di Serie A, Idzes hampir mencetak gol pada menit ke-18 ketika mendapatkan peluang di dalam kotak penalti La Viola.
Baca Juga:
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
Pada momen itu, dia mendapatkan umpan brilian Alfred Duncan dari skema sepak pojok. Menerima bola di depan gawang, Jay melalukan tendangan first time. Sayang, bola tendangannya melambung di atas mistar gawang.
Selain hampir mencetak gol, debut 68 menit bek 24 tahun itu menghasilkan tiga sapuan, satu cegatan, satu tekel, 58 sentuhan, 52 umpan dengan akurasi 96 persen, dua umpan lambung sukses dari empat percobaan, satu kemenangan duel dari empat kesempatan, dan satu kemenangan duel udara dari empat kesempatan.
Ini menjadi laga pertama Idzes dalam kompetisi tertinggi di Serie A setelah absen pada laga pertama melawan Lazio karena akumulasi kartu kuning yang didapatkannya pada babak playoff promosi dari Serie B.
Baca Juga:
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
Absennya Idzes pada laga pertama turut mempengaruhi pertahanan Venezia yang saat itu kalah 1-3 dari Lazio.
Hasil imbang ini membawa Venezia sementara menempati posisi ke-17 klasemen dengan satu poin.
Pada pekan ketiga, Venezia bermain di kandang ketika melawan Torino di Stadion Pier Luigi Penzo pada Jumat (30/8) pukul 23.30 WIB.
Baca Juga:
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
(Antara)
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024