Kurnia Hartadi | Kurnia Hartadi
Thom Haye dalam proses naturalisasi (@pssi)

Bolatimes.com - Setelah naturaliasi Jay Idzes selesai, PSSI bergerak cepat dengan memproses pemain baru yakni Thom Haye untuk menjadi WNI.

Thom Haye saat ini telah berada di Indonesia , ucapan selamat datang kepada Thom pun disampaikan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

“Welcome to Indoesia @thomhaye,” tulisnya di Instagram pada Kamis (28/12/2023), menurut Erick,  kedatangan Thom Haye tidak lain untuk mengurus berkas naturalisasi.

Baca Juga:
BREAKING NEWS! PSSI Umumkan Thom Haye Urus Berkas Naturalisasi

Thom Haye merasa cukup yakin dan percaya diri untuk bisa bersaing dengan pemain lain di Timnas Indonesia.

“Senang rasanya bisa tiba di Indonesia, ya , memperkuat Timnas Indonesia kan terasa menyenangkan, dan itu akan terjadi,” ujar Thom.

“Saya hanya perlu menjalani prosesnya saja, saya masih percaya diri hal itu akan terjadi,” ujar Thom.

Baca Juga:
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul

Dijadwalkan, Thom Haye akan menjalani interview di Badan Intelejen Negara BIN, kemudian menjalani medical ceck-up di Rumah Sakit Mitra Keluarga Cibubur Jawa Barat.

Thom Haye adalah pemain keturunan Indonesia-Belanda yang lahir di Amsterdam pada 9 Februari 1995.

pemain berusia 28 tahun tersebut akan menjadi pemain termahal yang dimiliki Indonesia jika berhasil dinaturalisasi.

Baca Juga:
Jay Idzes Resmi WNI Tak Sabar Gabung Timnas Siap Berikan Segalanya Untuk Bangsa, Nathan Tunggu Liburan

Melansir situs transfermarkt, harga pasaran tertinggi Thom mencapai Rp52,14 miliar, data transfermarkt tersebut diperbarui pada 15 Desember 2023.(*)

Load More