Amin | Amin
Pelatih Vietnam Philippe Troussier. (dok.VFF)

Bolatimes.com - Shin Tae-yong pelatih Timnas Indonesia dianggap mampu memajukan perkembangan sepakbola Tanah Air.

Hal ini bisa dilihat, Shin Tae-yong mulai dari mengantar timnas U-23 sampai dengan senior lolos dalam Piala Asia 2023.

Sontak beberapa strategi yang ia terapkan turut diikuti oleh pelatih negara ASEAN, misalnya pelatih Vietnam Troussier.

Baca Juga:
Fix! Persib Bandung Ubah Hari Jadi dari 14 Maret 1933 Menjadi 5 Januari 1919, Ternyata Ini Alasannya

Sebagaimana diketahui Philippe Troussier menjadi juru taktik usai menggantikan Park Hang-seo pada Maret 2023.

Philippe Troussier memiliki misi yang cukup berat, selain mempertahankan performa Timnas Vietnam juga ditutut lebih baik dari Park Hang-seo.

Namun siapa sangka langkah yang dilakukan oleh Philipe justru meniru Shin Tae-yong yang lebih memilih pemain muda untuk masuk skuad Timnas Vietnam.

Baca Juga:
Mengharukan, Pemain Persib Bandung Pilih Sambut Piala Asia 2023 Daripada Liburan Nataru Bersama Keluarga

Hal ini bisa dilihat dari skuat Timnas Vietnam yang dipersiapkan untuk Piala Asia 2023, rata-rata pemain berusia 25 tahun.

Sementara rata-rata usia pemain Timnas Indonesia pilihan pelatih asal Korea selatan pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 yakni 23,69 tahun.

Kedua langkah pelatih tersebut banyak yang menilai jika hal ini baik sebagai pondasi tim nasional Indonesia dan Vietnam untuk masa depan dan menaikkan level di kancah Internasional.(*)

Baca Juga:
2 Pemain Keturunan Main di MLS Ini Kode Siap Bela Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Sumeringah!

Load More