Rifqu Khanif
Kontrak Asnawi Mangkualam di Jeonnam Dragons FC segera habis, Bandung disinggung oleh bek kanan Timnas tersebut. (Dok. AFF)

Bolatimes.com - Bek kanan Timnas Indonesia, Asnawi Mabgkualam yang sekaligus sebagai pemain Jeonnam Dragons FC, diketahui kontraknya akan habis di tim tersebut. 

Seperti dilansir dari laman Transfermarkt, kontrak Asnawi Mangkualam habis pada 31 Desember 2023. Praktis bek kanan Timnas Indonesia bersama timnya hanya menyisakan 2 laga di Liga 2 Korea Selatan.

Jeonnam Dragons FC yang saat ini bertengger di urutan ke-6 K-League 2 atau Liga 2 Korea, menyisakan pertandingan melawan Busan IPark dan Bucheon FC.

Baca Juga:
Libur Panjang Jeda Internasional, Persib 'Lepas' 4 Pemain

Dua laga itu digelar pada 12 dan 26 November 2023, dengan demikian di sisa kontrak Asnawi Mangkualam, ia memiliki waktu luang selama satu bulan.

Namun, baru-baru ini, dilansir dari Instagram @sena_asbhoel, pada Jumat, (10/11), Asnawi mengungkapkan dirinya akan menuju ke Bandung saat Liga 2 Korea selesai.

"Lagi (di) Korea ini, nanti Desember (ke Bandung)," jawab Asnawi saat ditanya kapan ke Bandung.

Baca Juga:
Hasil Liga Europa: Bayer Leverkusen ke Babak Play Off, West Ham Menang

Maksud dari Asnawi adalah ia bakal berencana mengisi waktu kosongnya ke Bandung untuk bertemu rekannya. Namun, beberapa warganet mengira, bek kanan Timnas akan bermain bersama Persib Bandung.

Apalagi saat ini Persib Bandung ditinggal oleh dua bek kanan andalannya, yakni Eriyanto dan Putu Gede Juni Antara. Sehingga Bobotoh berharap Asnawi bisa mengisi pos kanan Maung Bandung.

 

Baca Juga:
Pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, 3 Sosok Ini Dinilai Cocok oleh Pengamat

 

Load More