Bolatimes.com - Adam Alis kembali dipercaya membala Timnas Indonesia setelah absen cukup lama. Hal ini tak lepas dari statistik apiknya bersama Borneo FC di BRI Liga 1 2023/2024.
Dilansir dari Transfermarkt, penampilan terakhir Adam Alis untuk Timnas Indonesia terjadi pada play-off leg kedua Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan pada tanggal 11 Oktober 2021.
Pada pertandingan tersebut, Adam Alis memulai sebagai pemain inti dan bermain selama 45 menit, membantu Timnas Indonesia senior meraih kemenangan dengan skor 3-0.
Baca Juga:
Profil Altay Bayindir, Kiper Timnas Turki yang Segera Gabung Manchester United
Dua tahun berlalu, Adam Alis kembali dipanggil oleh Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk pertandingan melawan Turkmenistan pada FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada tanggal 8 September 2023.
Adam Alis telah terpilih sebagai salah satu dari 24 pemain yang akan mewakili Timnas Indonesia dalam pertandingan tersebut.
Kehadiran pemain berusia 29 tahun ini memang layak diapresiasi dan diharapkan akan memberikan kontribusi positif bagi timnas Indonesia.
Baca Juga:
PBSI Disebut sebagai Federasi Olahraga Paling Benar di Indonesia
Adam Alis merupakan elemen kunci dalam performa impresif Borneo FC hingga pekan ke-10 Liga 1 2023/2024, di mana tim tersebut menduduki posisi kedua dalam klasemen.
Adam Alis tampil bagus dan konsisten dalam 10 penampilannya sejauh ini di Liga 1 2023/2024, dengan sumbangan satu gol dan satu assist untuk Borneo FC.
Dia hampir selalu menjadi pemain inti di Borneo FC, dengan hanya satu pengecualian saat pertandingan pekan ke-10 melawan Persita Tangerang.
Baca Juga:
Kabar Terkini Eks Timnas Jerman Andrea Schurrle usai Pensiun: Hobi Naik Gunung dengan Cara Ekstrem
Namun dalam pertandingan yang dihelat akhir pekan kemarin tersebut, Adam Alis masuk dari bangku cadangan pada menit ke-56 dan segera mencetak gol pada menit ke-58. Gol ini menjadi penentu kemenangan Borneo FC dengan skor akhir 2-1.
Selain Adam Alis, dua pemain Borneo FC lainnya juga dipanggil Timnas Indonesia untuk laga kontra Turkmenistan, yakni Nadeo Argawinata dan Stefano Lilipaly.
Kontributor: Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024